Palangka Raya (Antaranews Kalteng) - Komisi Pemilihan Umum Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, menetapkan pasangan calon nomor urut tiga, Fairid Naparin-Umi Mastika sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota setempat untuk periode 2018-2023.

Penetapan tersebut berdasarkan berita acara rapat pleno nomor 83/PP.023-BA/02/6271/Kota/VII/ 2018 yang dibacakan pada saat rapat pleno terbuka penetapan pasangan calon terpilih Wali Kota dan Wakil Wali Kota, di Palangka Raya, Rabu (25/7/18) malam.

"Perolehan suara Paslon Fairid-Umi  dalam Pilkada Palangka Raya sebanyak 50.348 atau 44,06 persen," kata Ketua KPU Palangka Raya, Eko Riadi, usai memimpin rapat pleno terbuka.

Diselenggarakannya rapat pleno terbuka ini setelah adanya registrasi dari Mahkamah Konstitusi (MA) pada tanggal 23 Juli 2018. Dan rencananya, KPU Kota Palangka Raya, Kamis (26/7), akan menyampaikan surat terkait hasil Pilkada serta registrasi MK tersebut.

Eko pun mengapresiasi bantuan dan dukungan yang telah diberikan semua pihak kepada KPU Kota Palangka Raya. Sebab, tanpa bantuan dan dukungan penuh tersebut, tidak mungkin pelaksanaan Pilkada Kota Palangka Raya tahun 2018 berlangsung aman serta lancar.

"Kami juga mengucapkan terimakasih kepada KPU Provinsi Kalteng yang terus melakukan pendampingan dari awal hingga berakhirnya Pilkada. Kami juga mengucapkan terimakasih kepada Polres dan Kodim Palangka Raya yang optimal melakukan pengaman," kata Eko.

Dalam rapat pleno terbuka tersebut, Wali Kota Palangka Raya terpilih, Fairid Naparin, didampingi Wakil Wali Kota Palangka Raya, Umi Mastika, turut memberikan sambutan. Saat memberikan sambutan, Fairid sempat menangis tersedu-sedu.

Fairid mengatakan, terimakasih kepada Tuhan Yang Maha Esa, Orangtua, dan seluruh tim sukses serta seluruh pendukung. Tanpa itu semua, sangat sulit dapat memenangkan Pilkada yang sangat melelahkan tersebut.

"Saya ucapkan kepada seluruh masyarakat Palangka Raya karena memberi saya kesempatan untuk memimpin selama 5 tahun kedepan," kata Fairid.

Pewarta : Jaya Wirawana Manurung
Uploader : Admin 3
Copyright © ANTARA 2024