Buntok (Antaranews Kalteng) -Anggota DPRD Barito Selatan, Kalimantan Tengah mengharapkan dinas terkait agar terus mengembangkan sektor pertanian di daerah itu.

"Dalam pengembangannya supaya secara sistematis, terencana, dan tepat sasaran," kata anggota DPRD Barito Selatan (Barsel) Sudiarto di Buntok, Minggu.

Menurut dia, semua pihak menginginkan kedepannya, sektor pertanian ini dapat terus berkembang, dan produksinya terus mengalami peningkatan.

Apalagi sektor pertanian bisa terus tumbuh, dan produksinya terus mengalami peningkatan dalam setiap tahunnya.

"Kami mengharapkan dinas terkait agar terus menggenjot pertumbuhan pertanian, baik padi sawah maupun tadah hujan yang ada di wilayah setempat," kata politisi dari Partai Amanat Nasional (PAN) Barito Selatan itu.

Supaya produktifitasnya bisa maksimal, kata dia, harus dibuat perencanaan secara sitematis yang dimulai dari penyediaan bibit, pupuk, pemeliharaan hingga panen.

"Selain itu para petani lokal harus diberikan pelatihan-pelatihan secara rutin mengenai tata cara pengembangan pertanian yang baik, serta pemanfaatan luasan lahan yang mereka miliki secara optimal," kata dia.

Dia menambahkan para petani lokal juga agar diberikan pelatihan lainnya sehingga mereka dapat mengembangkan tanaman pangan seperti jagung, dan ubi maupun lainnya supaya para petani tidak bergantung pada satu jenis tanaman saja.

"Semua dilakukan agar hasil produktifitas pertanian bisa lebih maksimal, dan kesejahteraan petani akan terus mengalami peningkatan," ujarnya.

Pewarta : Bayu Ilmiawan
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024