Netflix batalkan adaptasi 'Cowboy Bebop', ini alasannya

Jumat, 10 Desember 2021 12:03 WIB

Jakarta (ANTARA) - Netflix dikabarkan membatalkan adaptasi anime "Cowboy Bebop" setelah sempat tayang selama tiga minggu di platform tersebut.

"Streamer telah membatalkan adaptasi anime dari Space Western setelah pemutaran perdananya kurang dari sebulan yang lalu," ujar Executive dari Netflix yang tidak disebutkan namanya.

Baca juga: Netflix beri bonus pada tim 'Squid Game'

Dikutip dari Hollywood Reporter, Jumat, Netflix mengambil langkah tersebut setelah "Cowboy Bebop" yang tayang sejak 19 November lalu mendapat sambutan yang buruk. Serial 10 episode tersebut hanya mendapatkan peringkat kritik positif 46 persen di Rotten Tomatoes.

Menurut Netflix, serial ini telah mengumpulkan hampir 74 jam tayang di seluruh dunia sejak awal debutnya. Namun, angka tersebut pun kemudian turun sebanyak 59 persen sejak 29 November sampai 5 Desember.

Serial "Cowboy Bebop" dibintangi oleh John Cho, Mustafa Shakir dan Daniella Pineda sebagai "Koboi". Acara ini didasarkan pada serial TV anime Jepang tahun 1998 yang populer pada masanya. Netflix dikabarkan pertama kali memesan proyek ini secara langsung pada tahun 2018.

Baca juga: 'Hellbound' geser posisi 'Squid Game' pada daftar serial populer Netflix

Baca juga: Netflix hadirkan set megah untuk 'Avatar The Last Airbender'

Baca juga: Netflix resmi adaptasi 'One Piece' ke serial 'live action'

Pewarta : Lifia Mawaddah Putri
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Pendaftaran CPNS Barito Selatan 15 September

13 September 2014 7:13 Wib, 2014

Election - Panwaslu Not Seriously Investigating Money Politics

14 April 2014 17:11 Wib, 2014

Elections - Campaigners Asked To Avoid Black Campaign

27 March 2014 15:36 Wib, 2014

Elections - Golkar Asks Legislative Candidates Not To Belittle Each Other

24 March 2014 21:29 Wib, 2014

Bpjs Kesehatan Diminta Sosialisasikan JKN Kepada Karyawan

04 January 2014 6:45 Wib, 2014
Terpopuler

Liverpool perlebar jarak dengan City di klasemen Liga Inggris

Olahraga - 11 November 2024 19:55 Wib

Pemkab Bartim bantu atasi masalah pelaku UMKM di Kecamatan Awang

Kabar Daerah - 12 November 2024 15:04 Wib

Timnas MLBB putra Indonesia menang atas Guam di IESF WEC 2024

Olahraga - 13 November 2024 8:39 Wib

Rodri mulai membaik, ingin tetap tampil musim ini

Olahraga - 13 November 2024 20:41 Wib

Malut United maksimalkan kesiapan jelang laga kandang lawan Persita

Olahraga - 14 November 2024 10:48 Wib