Jakarta (ANTARA) - Grup Treasure akhirnya mengumumkan tanggal rilis untuk video lagu mereka "Darari".
Setelah melakukan comeback dengan merilis "Second Step: Chapter One", salah satu B-side dari mini album tersebut yakni "Darari" pun menjadi musik yang viral di platform TikTok. Bahkan, tarian challenge Darari banyak diunggah para pengguna TikTok.
Dikutip dari Soompi, Senin, menjelang akhir Maret lalu agensi dari grup tersebut YG Entertainment mengumumkan bahwa karena semua cinta yang diterima "Darari", Treasure akan segera kembali dengan promosi lanjutan dan video musik baru untuk lagu tersebut.
Hari ini, agensi pun akhirnya resmi merilis poster teaser yang mengungkapkan bahwa Treasure akan merilis video performance ekslusif untuk versi remix dari lagu "Darari" pada 13 Mei mendatang tengah malam waktu Korea Selatan.
Di sisi lain, "Darari" saat ini telah didengarkan 64,8 juta kali di Spotify, sementara lagu utama dari mini album "Second Step: Chapter One" yakni Jikjin saat ini menempati posisi kedua dengan 29,6 juta pemutaran di Spotify.
Baca juga: TREASURE hingga Dita 'Secret Number' turut meriahkan Shopee 3.15
Baca juga: Ye Dam TREASURE tulis lirik untuk single digital baru Seung-yoon WINNER
Baca juga: TREASURE sukses puncaki tangga lagu iTunes di 30 negara
Setelah melakukan comeback dengan merilis "Second Step: Chapter One", salah satu B-side dari mini album tersebut yakni "Darari" pun menjadi musik yang viral di platform TikTok. Bahkan, tarian challenge Darari banyak diunggah para pengguna TikTok.
Dikutip dari Soompi, Senin, menjelang akhir Maret lalu agensi dari grup tersebut YG Entertainment mengumumkan bahwa karena semua cinta yang diterima "Darari", Treasure akan segera kembali dengan promosi lanjutan dan video musik baru untuk lagu tersebut.
Hari ini, agensi pun akhirnya resmi merilis poster teaser yang mengungkapkan bahwa Treasure akan merilis video performance ekslusif untuk versi remix dari lagu "Darari" pada 13 Mei mendatang tengah malam waktu Korea Selatan.
Di sisi lain, "Darari" saat ini telah didengarkan 64,8 juta kali di Spotify, sementara lagu utama dari mini album "Second Step: Chapter One" yakni Jikjin saat ini menempati posisi kedua dengan 29,6 juta pemutaran di Spotify.
Baca juga: TREASURE hingga Dita 'Secret Number' turut meriahkan Shopee 3.15
Baca juga: Ye Dam TREASURE tulis lirik untuk single digital baru Seung-yoon WINNER
Baca juga: TREASURE sukses puncaki tangga lagu iTunes di 30 negara