Korsel sesalkan pernyataan Korut yang mencela Presiden Yoon

Jumat, 19 Agustus 2022 12:27 WIB

Seoul (ANTARA) - Menteri Unifikasi Korea Selatan Kwon Yung-se pada Jumat menyesalkan pernyataan Korea Utara yang mencela Presiden Korsel Yoon Suk Yeol terkait usulan untuk memberi bantuan ekonomi kepada Korut.

Kim Yo Jong, saudara perempuan pemimpin Korut Kim Jong Un, sebelumnya mengatakan bahwa negaranya tidak akan pernah menerima tawaran bantuan ekonomi dari Korsel untuk ditukar dengan penyerahan senjata nuklir.

"Tak seorang pun mau menukar takdirnya dengan kue jagung," katanya, seraya menegaskan bahwa Korut tidak akan duduk berhadapan dengan Yoon.

Menteri Kwon Yung-se juga menyesalkan penolakan Korut atas tawaran Korsel itu.

"Saya ungkapkan penyesalan mendalam atas kritik Kim Yo Jung yang sangat tidak sopan dan tidak senonoh terhadap presiden kami," kata dia di sidang parlemen.

Sumber: Reuters

Baca juga: Korut tolak tawaran bantuan ekonomi dari Korsel

Baca juga: Kunjungan Biden ke Korsel kemungkinan disambut uji nuklir Korut

Baca juga: Presiden Korsel janjikan dorongan terobosan diplomatik untuk perdamaian dengan Korut

Pewarta : Anton Santoso
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Pendaftaran CPNS Barito Selatan 15 September

13 September 2014 7:13 Wib, 2014

Election - Panwaslu Not Seriously Investigating Money Politics

14 April 2014 17:11 Wib, 2014

Elections - Campaigners Asked To Avoid Black Campaign

27 March 2014 15:36 Wib, 2014

Elections - Golkar Asks Legislative Candidates Not To Belittle Each Other

24 March 2014 21:29 Wib, 2014

Bpjs Kesehatan Diminta Sosialisasikan JKN Kepada Karyawan

04 January 2014 6:45 Wib, 2014
Terpopuler

Alfian Mawardi ingin ikuti jejak orang tuanya membangun Kapuas

Kabar Daerah - 16 jam lalu

Legislator Gumas dukung 10 program pokok PKK

Kabar Daerah - 16 May 2024 13:11 Wib

Pemkab Barito Utara dapat 3.424 formasi untuk rekrutmen CPNS dan PPPK

Kabar Daerah - 15 May 2024 16:41 Wib

Pj Bupati Katingan tekankan ASN harus terus tingkatkan kapasitas

Kabar Daerah - 19 jam lalu

Masyarakat Sebangau Kuala harapkan program peningkatan ekonomi

Kabar Daerah - 16 May 2024 21:15 Wib