Intip model entry-level full electric baru Mercedes Benz The new EQA

Kamis, 15 Juni 2023 18:14 WIB

Jakarta (ANTARA) - PT Mercedes Benz Distribution Indonesia secara resmi membuka acara tahunan STAR DRIVE 2023 sekaligus meluncurkan 4 model kendaraan terbaru, salah satunya adalah model entry-level SUV dari lini kendaraan full-electric Mercedes-EQ yaitu The new EQA.

"Elektrifikasi memang menjadi bagian dari strategi Mercedes-Benz secara global. Kami menghadirkan the entry-level full electric SUV dengan The new EQA," jelas Deputy Director Sales Operation & Product Management PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia, Hari Arifianto, di Main Atrium Senayan City, Jakarta, Kamis.

Baca juga: Mercedes-Mayback luncurkan Night Series target audiens baru
  PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia meluncurkan model entry-level SUV dari lini kendaraan full-electric Mercedes-EQ yaitu The new EQA di Jakarta, Kamis (15/6). (ANTARA/Ahmad Faishal)

Semua fitur yang tersedia pada Mercedes-Benz GLA, juga tersedia pada The new EQA dan digabungkan dengan electric drive yang sangat efisien. Seri ini juga menjadi kendaraan dari lini Mercedes-EQ pertama dengan pengembangan aerodinamis secara digital yang menghasilkan nilai cd 0,28.

Dari sisi tenaga, The new EQA memiliki jarak tempuh hingga 486km berdasarkan WLTP yang dihasilkan oleh baterai lithium-ion double decker dengan konten energi 66,5 kWh, yang dapat diisi dari 10 persen ke 80 persen dalam waktu 32 menit menggunakan DC fast-charging 100kW.
  PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia meluncurkan model entry-level SUV dari lini kendaraan full-electric Mercedes-EQ yaitu The new EQA di Jakarta, Kamis (15/6). (ANTARA/Ahmad Faishal)

Tersedia juga fungsi Active Steering Assist yang menawarkan kenyamanan tambahan melalui sensasi berkendara semi-autonomous dari model ini.

The new EQA hadir dalam varian Electric Art dengan aksen warna rose gold pada ventilasi udara dan jok yang dilapisi kulit two-tone ARTICO man-made leather. Kendaraan ini dirancang terutama untuk memenuhi kebutuhan mobilitas listrik dari para kaum urban di Indonesia.

Baca juga: Penjualan Mercedes-Benz capai 503 ribu unit kuartal pertama
  PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia meluncurkan model entry-level SUV dari lini kendaraan full-electric Mercedes-EQ yaitu The new EQA di Jakarta, Kamis (15/6). (ANTARA/Ahmad Faishal)

Mercedes-Benz juga menawarkan ketenangan bagi para pemilik The new EQA, dengan garansi baterai selama 8 tahun atau 160.000km, StarService yang terdiri atas 5 tahun garansi perawatan berkala, serta 3 tahun garansi pabrik tanpa batasan kilometer. Selain itu, ada pula garansi 2 tahun StarTire serta layanan darurat 24 jam.

The new EQA tersedia dalam 3 pilihan warna yaitu Digital White, Rose Gold, Cosmos Black dengan rekomendasi harga off-the-road sebesar Rp1.540.000.000 (Satu Milyar Lima Ratus Empat Puluh Juta Rupiah).

Baca juga: Mercedes jadi mobil F1 dengan livery terbaik versi penggemar

Baca juga: Mercedes-Benz dikabarkan dapat hapus merek EQ untuk EV mulai 2024

Baca juga: Mercedes akan hadirkan 10 ribu titik pengisian daya mobil listrik

Pewarta : Ahmad Faishal Adnan
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Sedan elektrik Mercedes meledak di area parkir

05 August 2024 9:06 Wib

Ini penyebab Mercedes-Benz didenda Rp126 miliar

14 March 2024 9:07 Wib

Ini alasan Mercedes-Benz recall 15.502 GLC

13 February 2024 13:18 Wib

Indomobil dan Inchape resmi akuisisi bisnis Mercedes-Benz di Indonesia

03 October 2023 12:08 Wib, 2023

Mercedes-Benz merilis kendaraan all-electric terbaru di GIIAS 2023

11 August 2023 11:39 Wib, 2023
Terpopuler

Basirun resmi dilantik jadi Wakil Ketua I DPRD Kota Palangka Raya

Kabar Daerah - 18 November 2024 13:22 Wib

KPK panggil mantan Gubernur Kalsel Sahbirin Noor

Kabar Daerah - 19 November 2024 8:37 Wib

Timnas futsal putri Indonesia lumat Myanmar

Olahraga - 20 November 2024 8:10 Wib

Ragnar Oratmangoen tekankan pentingnya konsistensi usai tekuk Saudi

Olahraga - 21 November 2024 5:31 Wib

Kedubes Arab Saudi kembali berangkatkan 50 WNI umrah gratis

Kabar Daerah - 21 November 2024 19:48 Wib