Prediksi Pemain Terbaik Liga Italia 2013-2014

id Prediksi pemain terbaik Liga Italia 2013-2014, Adriano Galliani

 Prediksi Pemain Terbaik Liga Italia 2013-2014

CEO AC Milan Adriano Galliani menyerahkan kostum klub kepada Mario Balotelli dalam jumpa pers di Milan, Jumat (01/02/13) waktu setempat. (acmilan.com), Istimewa

Balotelli terus mengukir prestasi demi prestasi di sejumlah pertandingan. Milan menggantungkan asa kepada Balotelli.
Milan (ANTARA News) - Satu pertanyaan diajukan kepada tujuh pemerhati sepak bola mengenai siapa pemain terbaik dalam gelaran Liga Italia (Serie A) musim kompetisi 2013-2014.

Ketujuh pemerhati sepak bola itu masing-masing Dov Schiavone, Enzo Misuraca, Adriano Boin, Padraig Whelan, Sam Lewis, Peter Galindo, dan Drew Farmer, sebagaimana dikutip dari situs forzaitalianfootball.

Dov Schiavone:
"Marek Hamsik. Pemain asal Slovakia ini senantiasa menjadi pemain kunci bagi Napoli. Saya berpendapat bahwa penampilannya terus moncer di bawah pelatih Rafa Benitez, utamanya setelah kedatangan Edinson Cavani. Ia akan menjadi pemain hebat dengan dukungan Gonzalo Higuain."

Enzo Misuraca:
"Mario Balotelli. Ia salah satu pemain terbaik di dunia. Kualitas penampilannya terus meningkat. Milan bakal menuai musim yang cemerlang."

Adriano Boin:
"Mario Balotelli. Bersama AC Milan, pemain ini kelak mencatatkan diri sebagai pemain hebat setelah ia hengkang dari Manchester City."

"Balotelli terus mengukir prestasi demi prestasi di sejumlah pertandingan. Milan menggantungkan asa kepada Balotelli. Jika harapan itu tidak terwujud, maka situsi Massimiliano Allegri dan Rossoneri bakal sulit."

Padraig Whelan:  
"Mario Balottelli. Saya berharap Milan memetik sukses bersama dia. Penampilannya cemerlang di tahun lalu. Ia pemain berkelas."

Sam Lewis:
"Mario Balotelli. Kalau saja saya keliru, maka musim ini kita menanti tampilnya seorang striker hebat. Ia striker hebat, dan Milan akan memenangi gelar. Kariernya terus meroket, utamanya memasuki ajang Piala Dunia."

Peter Galindo:
"Carlos Tevez. Diandaikan bahwa Juventus mampu meraih scudetto, maka Tevez berperan sebagai kontributor utama di lini depan."

Drew Farmer:
"Carlos Tevez. Permain Argentina ini mengukir prestasi gemilang di musim pertamanya bersama Juventus. Ia telah berpengalaman bermain di West Ham, Manchester United atau Manchester City. Ia seharusnya tampil lebih tajam sebagai seorang striker, atau justru  sebagai gelandang serang di Juventus."

Penerjemah: AA Ariwibowo