Jakarta (ANTARA) - Bintang pop legendaris Madonna terpaksa membatalkan konser di kota Lisbon, Portugal, yang menginspirasi album terbaru "Madame X" karena dia masih berjuang menghadapi rasa sakit akibat cedera, kata promotor, Rabu (22/1).
Promotor Everything Is New mengeluarkan pernyataan di Facebook berisi permintaan maaf untuk penggemar dan berterima kasih atas doa agar Madonna lekas pulih.
"Kami minta maaf atas kekecewaan yang dirasakan penggemar akibat perubahan mendadak dan tak terduga ini," tulis mereka seperti dikutip dari Reuters.
Konser Rabu petang merupakan pertunjukan kedua yang dibatalkan sejak Madonna mulai tur keliling Eropa di Lisbon pada 12 Januari, tempatnya tinggal sejak pertengahan 2017.
"Maaf saya harus membatalkan malam ini," tulis penyanyi 61 tahun itu di Instagram setelah membatalkan acara di Coliseu dos Recreios, Lisbon, Minggu. "Tapi saya harus mendengarkan tubuhku dan beristirahat!"
Madonna mengunggah video di Instagram, Selasa, yang memperlihatkannya menaiki tangga dengan tongkat. Pada akhir pekan, Madonna juga mengunggah video sedang berendam dengan air es usai pertunjukan.
"Madame X" adalah album studio ke-14 dari Madonna yang terinspirasi dari hidupnya di Portugal, juga budaya serta musik tradisional Portugal, termasuk musik fado.
Menurut promotor, pertunjukan terakhir Madonna di Lisbon pada Kamis akan tetap diadakan sesuai jadwal. Tur ini akan berlanjut di London dan Paris.
Berita Terkait
Madonna tuntaskan The Celebration Tour dengan konser gratis
Senin, 6 Mei 2024 13:32 Wib
Madonna berhasil pertahankan rekor dunia sebagai artis rekaman wanita terlaris
Kamis, 26 Oktober 2023 10:05 Wib
Madonna sesuaikan jadwal tur konser setelah jalani pemulihan
Selasa, 11 Juli 2023 10:23 Wib
Madonna rayakan 40 tahun berkarya dengan tur di Amerika-Eropa
Rabu, 18 Januari 2023 14:02 Wib
Gaun ikonik milik Madonna dilelang hingga Rp2,8 miliar
Senin, 21 Februari 2022 10:25 Wib
Ratu pop Madonna buka acara MTV VMA 2021
Senin, 13 September 2021 11:53 Wib
Madonna tulis naskah sendiri untuk film biografi kisah hidupnya
Minggu, 13 September 2020 8:30 Wib
Cedera lutut, Madonna tetap ikut aksi protes kematian George Floyd
Minggu, 7 Juni 2020 20:31 Wib