Jakarta (ANTARA) - Platform belajar online Ruangguru menyediakan produk Ruangkelas secara gratis untuk mendukung sistem Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ).
Pendiri dan Direktur Utama Ruangguru, Belva Devara, melihat ketika berlaku Pembatasan Sosial Berskala Besar, masih banyak siswa dan guru yang kesulitan belajar secara online.
Pembelajaran Jarak Jauh masih akan digunakan untuk tahun ajaran baru.
"Berangkat dari keadaan tersebut, kami menghadirkan ruangkelas secara gratis yang kami harap dapat mempermudah guru dalam mengatur kegiatan belajar mengajar jarak jauh, dan siswa pun bisa mengikuti rencana belajar yang sudah ditentukan dengan baik, semua dalam satu platform sistem belajar," kata Belva, dalam keterangan resmi, dikutip Jumat.
Baca juga: CEO Ruangguru undur diri sebagai Staf Khusus Presiden, ini alasannya
Sekolah diminta untuk mendaftar ke situs Ruangguru untuk bisa menggunakan fitur-fitur di ruangkelas secara gratis.
Fitur ruangkelas memiliki Classroom, yang dirancang berfungsi seperti ruangan belajar. Guru dapat membuat kelas sesuai dengan kebutuhan, termasuk jangka waktu mengerjakan tugas dan materi belajar.
Classroom juga mmeiliki grup mengobrol, chat group, yang bisa digunakan untuk berdiskusi seputar materi belajar.
Ruangkelas juga memiliki fitur Tugas, guru bisa memberikan soal latihan baik dalam bentuk pilihan ganda maupun esai.
Lewat fitur Materi Belajar, guru bisa memberikan berbagai materi, antara lain video dan rangkuman belajar dari produk ruangbelajar. Guru juga bisa mengunggah materi buatan sendiri dengan cara mengunggah berkas atau melampirkan tautan.
Platform belajar online Ruangguru kini memiliki lebih dari 17 juta pengguna terdaftar serta akses ke lebih dari 300.000 guru privat.
Baca juga: Jokowi pahami alasan pengunduran diri Belva sebagai Staf Khusus Presiden
Baca juga: Ruangguru terima suntikan dana senilai ratusan juta dolar
Baca juga: Nasib Ruangguru setelah Belva Devara jadi Stafsus Presiden
Berita Terkait
Berikut spesifikasi hingga fitur SUV listrik Mazda MX-30
Senin, 11 November 2024 16:13 Wib
Apple tambah fitur AI serta integrasi ChatGPT di iOS 18.2 Beta perdana
Kamis, 24 Oktober 2024 10:45 Wib
Kini fitur pencegahan 'sextortion' pada remaja hadir di Instagram
Jumat, 18 Oktober 2024 15:52 Wib
WhatsApp lakukan uji fitur privasi baru
Minggu, 6 Oktober 2024 15:09 Wib
Berikut fitur-fitur pendukung pembuatan konten di Samsung Galaxy S24 FE
Selasa, 1 Oktober 2024 17:26 Wib
Google Maps luncurkan fitur pelaporan insiden di Android Auto
Senin, 30 September 2024 9:08 Wib
Threads akan tambahkan fitur berbagi lokasi ke postingan
Minggu, 29 September 2024 19:22 Wib
Realme ungkap fitur kamera geser tidak ada di Realme GT 7 Pro
Minggu, 15 September 2024 19:46 Wib