Jakarta (ANTARA) - Sony dilaporkan telah meningkatkan jumlah produksi konsol PlayStation 5 hingga 50 persen lebih banyak daripada yang direncanakan untuk dikirimkan tahun ini.
Dikutip dari The Verge, Rabu, sementara Sony akan memproduksi enam juta konsol pada 2020, Nikkei melaporkan bahwa angka tersebut sekarang menjadi sembilan juta, sementara Bloomberg mengatakan angka itu bisa mencapai 10 juta.
Jika Sony dapat menjual hampir semua konsol PS5 hingga akhir tahun, hal itu akan menandai peningkatan besar dibandingkan pendahulunya, yaitu PS4 yang diluncurkan pada November 2013, dan telah terjual hingga 4,2 juta unit pada akhir Desember 2013.
Baca juga: Puluhan game terbaru dalam PS5
Selain Sony, Facebook juga dilaporkan meningkatkan produksi headset Oculus VR, dengan tujuan untuk mendorong pertumbuhan hingga dua juta unit pada paruh kedua 2020, naik 50 persen dari keseluruhan 2019.
Facebook dikabarkan memulai produksi massal untuk perangkat baru pada bulan ini, meskipun tidak disebutkan apakah perangkat tersebut sistem mandiri, seperti Quest atau headset yang ditambatkan, seperti Rift S.
Perangkat keras gaming seringkali sulit tersedia untuk dibeli saat pandemi. Oculus telah mengalami kendala pasokan, dengan headset Quest-nya sering terjual habis begitu stok tersedia. Sementara, Nintendo mengalami kesulitan memenuhi permintaan untuk Switch dan game kebugaran, Ring Fit Adventure.
Baca juga: Resmi meluncur, ini spesifikasi PlayStation 5
Baca juga: Kisaran harga PlayStation 5 capai Rp10 jutaan di e-commerce
Baca juga: Game 'Resident Evil 4' ungkap tanggal rilis
Berita Terkait
Gim 'Silent Hill 2' versi remake hadir di PS5 dan PC pada 8 Oktober
Minggu, 2 Juni 2024 15:12 Wib
'Fallout 4' berikan pembaruan besar-besaran dan rilis di konsol baru
Jumat, 12 April 2024 18:36 Wib
Sony dikabarkan merilis PS5 Pro di 2024, 3x lebih cepat dari PS5
Minggu, 17 Maret 2024 9:54 Wib
Gim 'Monster Hunter Stories 2' akan hadir di PS4 pada Juni mendatang
Selasa, 12 Maret 2024 12:44 Wib
Pembaruan PS5 blokir perangkat 'cheat' Cronus Zen
Kamis, 25 Januari 2024 14:50 Wib
Sony luncurkan paket PlayStation 5 EA Sports FC 24 pada 29 September
Selasa, 26 September 2023 11:49 Wib
Sony PS5 edisi terbatas Spider-Man 2 hadir pada September
Minggu, 23 Juli 2023 9:15 Wib
Sony akan luncurkan perangkat genggam Playstation portabel Project Q
Senin, 29 Mei 2023 12:56 Wib