Jakarta (ANTARA) - Instagram memberikan pilihan untuk menyembunyikan jumlah "like" di unggahan, yang sebentar lagi juga akan hadir di media sosial Facebook.
"Mulai hari ini, kami memberikan opsi untuk menyembunyikan jumlah 'like' di semua unggahan di laman utama," kata Instagram di blog resmi, dikutip Kamis.
Platform milik Facebook ini sudah sejak tahun lalu menguji coba fitur menyembunyikan jumlah like kepada segelintir pengguna, dengan alasan kesehatan mental.
Baca juga: Instagram akan kembangkan monetisasi Reels
Menurut Instagram, ketika tidak ada jumlah orang yang menyukai sebuah unggahan, pengguna akan berkonsentrasi pada konten yang dibagikan.
"Kami menguji menyembunyikan jumlah 'like' untuk melihat apakah bisa mengurangi jumlah tekanan pengalaman orang menggunakan Instagram," kata Instagram.
Menyembunyikan jumlah 'like' bisa mengurangi beban pengguna, namun, bagi pengguna lain, fitur ini bisa mengganggu untuk mengetahui konten seperti apa yang populer.
Untuk itu, alih-alih menghilangkan, Instagram memberikan pilihan untuk menyembunyikan jumlah "like".
Pengguna bisa menyembunyikan jumlah "like" melalui menu "Posts" atau unggahan di Settings.
Begitu dinyalakan, Instagram akan menyembunyikan jumlah "like" di semua foto dan video yang ada di laman utama atau "feed".
Baca juga: Facebook Inc diminta hentikan pengembangan Instagram untuk anak
Baca juga: Penegak hukum minta pengembangan Instagram untuk anak dihentikan
Baca juga: Instagram uji coba fitur sembunyikan jumlah 'like'
Berita Terkait
Meta lakukan PHK karyawan di beberapa tim
Kamis, 17 Oktober 2024 10:31 Wib
Pegiat medsos yang ditangkap di Saudi jual visa lewat Facebook
Jumat, 7 Juni 2024 20:43 Wib
Mark Zuckerberg beberkan rencana masa depan Meta
Senin, 29 Januari 2024 13:13 Wib
Meta kenalkan Instagram dan Facebook bebas iklan di Eropa
Selasa, 31 Oktober 2023 8:14 Wib
Facebook lampaui 3 miliar pengguna aktif bulanan di seluruh dunia
Kamis, 27 Juli 2023 12:47 Wib
Facebook menempati posisi pertama penyebaran hoaks di awal tahun
Kamis, 4 Mei 2023 5:47 Wib
WhatsApp permudah bagikan status ke Facebook Story
Jumat, 21 April 2023 9:45 Wib
Facebook miliki 2 miliar pengguna aktif di seluruh dunia
Selasa, 21 Maret 2023 10:07 Wib