DPRD Murung Raya dorong pemanfaatan Dana Desa untuk percepat pembangunan desa

id DPRD Murung Raya,Rumiadi,dana desa

DPRD Murung Raya dorong pemanfaatan Dana Desa untuk percepat pembangunan desa

Anggota DPRD Kabupaten Murung Raya Rumiadi. (ANTARA/Dokumentasi Pribadi)

Murung Raya (ANTARA) - Anggota DPRD Kabupaten Murung Raya, Rumiadi, mendorong para kepala desa (kades) dan perangkat desa untuk memanfaatkan Dana Desa (DD) secara efektif dan efisien dalam upaya mempercepat pembangunan di wilayah masing-masing. Menurutnya, DD harus dimaksimalkan melalui program-program pembangunan yang sejalan dengan kebijakan pemerintah pusat dan provinsi.

“Kades harus dapat mengusulkan program-program pembangunan yang bisa disinergikan dengan kebijakan pemerintah pusat maupun provinsi,” ujar Rumiadi, Jumat (27/09/2024).

Rumiadi menekankan pentingnya sinergi antara Pemerintah Desa (Pemdes) dengan instansi terkait untuk mengoptimalkan potensi pembangunan di desa. Ia juga mengingatkan agar Pemdes lebih proaktif dalam memperjuangkan program bantuan dari pusat dan provinsi, yang dapat menjadi solusi untuk berbagai permasalahan sosial dan ekonomi di desa.

Baca juga: DPRD Murung Raya usulkan bantuan alat pemadam kebakaran untuk warga

“Contohnya saja program padat karya atau pelatihan kerja. Itu juga ada programnya di pusat untuk mengurangi tingkat pengangguran di desa,” jelasnya. Menurutnya, program-program seperti ini sangat relevan untuk mendukung pemberdayaan masyarakat desa serta mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.

Rumiadi mengajak kades dan perangkat desa untuk lebih inovatif dalam merancang program pembangunan dan menggandeng berbagai pihak untuk mewujudkannya. Dengan adanya Dana Desa yang memadai, Pemdes dianggap memiliki kapasitas untuk merancang dan melaksanakan program yang dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Namun, ia juga mengingatkan agar pengelolaan DD dilakukan secara transparan dan akuntabel untuk menghindari penyalahgunaan anggaran.

“Dana Desa adalah aset penting untuk kemajuan desa, namun penggunaannya harus benar-benar tepat sasaran dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat,” tegasnya.

Ajakan ini menjadi catatan penting bagi Pemdes di Murung Raya untuk lebih serius dalam merencanakan pembangunan desa yang berkelanjutan dan berdampak luas bagi masyarakat.

Baca juga: DPRD Murung Raya dorong pengembangan potensi lokal untuk ketahanan pangan daerah

Baca juga: DPRD Mura dorong bantuan alat damkar hingga ke tingkat desa