Mantap! Pelajar Asal Barut Wakili Kalteng KSM di Jogjakarta

id ksm, Syifa Byandra Larasati, Pelajar Barut Wakili Kalteng KSM di Yogjakarta

Mantap! Pelajar Asal Barut Wakili Kalteng KSM di Jogjakarta

11 pelajar madrasah yang akan mengikuti Kompetensi Sains Madrasah (KSM) tingkat Provinsi Kalimantan Tengah tahun 2017 di Palangka Raya, pekan lalu. (Istimewa)

Muara Teweh (Antara Kalteng) - Seorang pelajar Madrasah Ibtidayiah Negeri Melayu Muara Teweh Kabupaten Barito Utara atas nama Syifa Byandra Larasati terpilih mewakili Kalimantan Tengah pada kegiatan Kompetensi Sains Madrasah tingkat nasional di Jogjakarta pada 17-22 Agustus 2017 mendatang.

"Syifa Byandra Larasati berhasil meraih juara pertama pada Kompetensi Sains Madrasah (KSM) tingkat Kalteng pada bidang studi IPA," kata Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Barito Utara (Barut) Tuaini Ismail di Muara Teweh, Senin.

Menurut Tuaini, pada lomba KMS tingkat Kalteng yang dilaksanakan pada 24 Mei 2017 di Palangka Raya yang diikuti 11 pelajar madrasah dari Kabupaten Barito Utara lainnya juga berhasil meraih juara II diraih pelajar MTsN Muara Teweh atas nama Putri Muna Parenti bidang studi Biologi dan juara III pelajar MTsN atas nama Annisaturahmah bidang studi Matematika.

Kegiatan KMS itu diikuti ratusan pelajar madrasah dari 14 kabupaten/kota di Kalteng lainnya.

"Kita bersyukur tahun ini pelajar madrasah dari Barito Utara berhasil mewakili Kalteng ke tingkat nasional," katanya.

Tuaini mengatakan, tahun lalu satu pelajar MIN Melayu tembus ke tingkat nasional di Pontianak, Kalimantan Barat namun kalah dengan pelajar dari Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur.

"Diharapkan tahun ini giliran kita yang akan juara, insya Allah," kata dia.

Dia menyebutkan, madrasah bukan hanya belajar agama, banyak orang yang salah mengartikan bahwa di madrasah hanya diberikan pelajaran agama. Di madrasah juga diajarkan tentang saint teknologi, bahkan Islam juga mengajarkan untuk arungi luar angkasa sana.

"Islam sudah mengajarkan tentang bumi, tentang luar angkasa. Islam sudah jauh mengajarkan tentang itu. Jadi untuk anak-anaku sekalian ikuti dengan sungguh-sungguh KSM ini. Anggaplah bersaing seperti di tempat kalian di Barito Utara. Dan yang paling penting dalam mengikuti kegiatan ini adalah ketelitian," ujarnya.