Sukamara Fair 2018 ajang komplit promosi daerah

id Sukamara Fair 2018 ajang komplit promosi daerah,Pemeran,Sukamara,Nurul Edi

Sukamara Fair 2018 ajang komplit promosi daerah

Hj Wiwit Prasetiyowati Nurul Edi didampingi Hj Siti Zulaiha Windu Subagio saat menggunting pita dalam melakukan kunjungan perdana ke stan-stan. (Foto Antara Kalteng/Gusti Jainal).

Sukamara (Antaranews Kalteng ) – Pemerintah Kabupaten Sukamara, Kalteng, kembali menggelar Sukamara Fair kembali digelar dan langsung disambut antusias masyarakat sejak dibuka pada Sabtu (1/9) malam lalu.

"Sukamara Fair yang dilaksanakan ini merupakan agenda tahunan. Kegiatan ini menjadi ajang promosi bagi daerah dalam berbagai bidang pembangunan, termasuk ekonomi masyarakat," kata Pj Bupati Sukamara H Nurul Edi di Sukamara, Senin.

Sukamara Fair 2018 digelar di Taman Permata Sukma Sukamara. Sejak dibuka hingga saat ini, arena Sukamara Fair 2018 selalu ramai pengunjung.

Masing-masing satuan organisasi perangkat daerah yang menjadi peserta, menampilkan berbagai data dan bukti capaian program kerja mereka. Sementara itu bagi pelaku usaha, event tahunan ini menjadi kesempatan besar untuk mempromosikan dan menjual produk usaha mereka kepada pengunjung.

Selama 16 tahun usia Kabupaten Sukamara, cukup banyak kiprah dan kebijakan yang telah dilakukan Pemerintah Kabupaten Sukamara untuk meningkatkan pelaksanaan pembangunan. Salah satunya adalah mempromosikan berbagai potensi dan produk unggulan daerah, sehingga diharapkan dapat menarik minat investor lokal dan regional untuk mengembangkan usahanya di Kabupaten Sukamara.

Sukamara Fair 2018 tidak hanya event tahunan semata, namun memiliki makna penting untuk memberikan berbagai informasi pembangunan sekaligus sebagai sarana promosi bagi para pengusaha kecil dan menengah. Selain itu, juga untuk memberikan peluang kepada para pelaku usaha memasarkan hasil produknya kepada masyarakat.

Di Sukamara Fair 2018, masyarakat juga dapat memperoleh berbagai hiburan dan menjadikannya sebagai ajang untuk mengasah kreativitas. Kegiatan itu juga menjadi ajang pengembangan sosial dan melalui berbagai kegiatan lomba. 

Untuk instansi pemerintah, Sukamara Fair menjadi sarana pertanggungjawaban kepada publik tentang pembangunan yang telah, sedang maupun yang akan dilaksanakan. Setiap instansi pemerintah dapat memberikan informasi program-program pembangunan sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya.