PAN Kotim berharap kadernya jadi pemimpin daerah

id PAN Kotim berharap kadernya duduk jadi pemimpin daerah,Pilkada,Kotim,Kotawaringin Timur,Sampit,Kalteng

PAN Kotim berharap kadernya jadi pemimpin daerah

Panitia Penjaringan Calon Kepala Daerah PAN Kotawaringin Timur memberikan keterangan pers terkait nama 14 peserta yang mendaftar, Sabtu (16/11/2019). ANTARA/Norjani

Sampit (ANTARA) - DPC Partai Amanat Nasional Kabupaten Kotawaringin Timur Kalimantan Tengah berharap kadernya mendapat rekomendasi dan terpilih menjadi kepala daerah atau wakil kepala daerah dalam pemilu kepala daerah 23 September 2020 nanti.

"Dengan enam kursi di DPRD yang dimiliki, partai kami tentu mempunyai posisi tawar yang kuat. Kami tentu ingin posisi bupati maupun wakil bupati," kata Ketua Panitia Penjaringan Calon Kepala Daerah PAN Kotawaringin Timur Kodratullah Fahlevi di Sampit, Sabtu.

Pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati yang dilaksanakan DPC PAN Kotawaringin Timur telah ditutup pada Jumat (15/11) kemarin. Total ada 14 pendaftar yang mengembalikan berkas pendaftaran, terdiri delapan bakal calon bupati dan enam bakal calon wakil bupati.

Delapan bakal calon bupati tersebut adalah HM Taufiq Mukri, H Muhamad Ridwan, HM Jhon Krisli, Hj Suprianti Rambat, H Sanggul Lumban Gaol, H Halikinnor, Zam'an dan Gumarang. Sedangkan enam bakal calon wakil bupati adalah H Supriadi, H Samsudin, Parimus, Siyono, H Akmal Thamroh dan HM Kodratullah Fahlevi.

Selain itu, ada lima orang yang sebelumnya mengambil formulir pendaftaran namun tidak mengembalikan berkas yaitu Redy Setiawan, Jainudin Safri, Heriansyah, H Machmoer dan Abdul Sahid.

Dari 14 nama tokoh tersebut, dua orang merupakan kader PAN yakni H Akmal Thamroh dan HM Kodratullah Fahlevi. Keduanya mendaftar sebagai bakal calon wakil bupati.

"Keputusan akhir di tangan DPP PAN. Insya Allah nama yang juga beredar di partai lain adalah nama-nama yang sama yang juga mendaftar ke partai kami. Kita tunggu saja. Bisa satu paket, bisa juga nama masing-masing (bakal calon bupati dan wakil bupati). Kecil kemungkinan peluang muncul rekomendasi nama bakal calon yang tidak mendaftar," kata Kodratullah.

Sekretaris Panitia Penjaringan Calon Kepala Daerah PAN Kotawaringin Timur H Salappudin Noor menambahkan, pihaknya sudah menyampaikan berkas pendaftaran seluruh peserta kepada pengurus DPD PAN Kotawaringin Timur. Selanjutnya, berkas akan diserahkan ke DPW PAN Kalimantan Tengah.

"Nanti DPW yang menyerahkan ke DPP PAN. Soal siapa yang akan dipilih oleh DPP, kita tunggu saja. Kali ini persaingannya memang cukup ketat karena semua berkualitas," kata Salappudin.

Salappudin mengatakan, nantinya bakal calon yang dipilih DPP PAN akan diberi amanah mencari partai koalisi agar memenuhi syarat jumlah kursi untuk mengusung bakal calon bupati dan wakil bupati. Jika sudah terpenuhi, baru DPP PAN memberi rekomendasi untuk mendaftarkan bakal calon ke Komisi Pemilihan Umum untuk ditetapkan menjadi calon bupati dan wakil bupati.

Salappudin juga menjelaskan tentang keputusan partainya memasang baliho bakal calon bupati dan wakil bupati yang mendaftar ke partai mereka. Menurutnya, hal itu untuk memperkenalkan kepada masyarakat bahwa tokoh-tokoh tersebut telah mendaftar sebagai bakal calon bupati dan wakil bupati dalam penjaringan yang dilaksanakan DPC PAN Kotawaringin Timur.