Jakarta (ANTARA) - Aktor Gading Marten dinilai bisa mengembangkan karakter Nagabonar secara menarik dalam film "Nagabonar Reborn", demikian menurut sutradara Dedi Setiadi dalam jumpa pers di Jakarta, Selasa.
Sementara, produser eksekutif Gusti Randa mengatakan Gading Marten dipilih sebagai Nagabonar setelah melalui seleksi pemain (casting).
"Ketika Gading memainkan peran itu secara total, kami melihat sosok Nagabonar yang diperankan Gading. Gading kami seleksi dan hasilnya (karakter) mendekati ke Gading," kata Gusti Randa.
Gusti mengakui faktor kepopuleran dan kemampuan jadwal syuting juga menjadi alasan pemilihan putra aktor senior Roy Marten itu bisa sebagai tokoh yang sebelumnya diperankan Deddy Mizwar.
Selain Dedi Setiadi dan Gusti Randa, para staf produksi film itu juga menilai Gading paling mendekati tokoh Nagabonar.
Alasan serupa juga berlaku untuk aktris Citra Kirana yang memerankan tokoh Kirana dalam film itu. Citra Kirana juga melalui proses seleksi pemain sebagaimana Gading.
"Lawan mainnya (Nagabonar) siapa? Citra Kirana juga melewati proses casting. Dia diminta berpakaian seperti Noni Belanda, tetapi dengan wajah Indonesia, dapet banget," ujar Gusti.
Gusti menuturkan "Nagabonar Reborn" berbeda dari film Nagabonar sebelumnya. Film itu menitikberatkan cerita percintaan antara Nagabonar dan Kirana. Tapi, bukan berarti film itu melupakan unsur nasionalisme yang sudah ada dalam dua film Nagabonar sebelumnya.
"Ide dasar masalah percintaan. Peperangan itu latar belakang. Mengapa percintaan? Dari sisi penonton kami milenial, cerita yang everlasting itu percintaan," kata Gusti Randa.
Berita Terkait
Satgas Damai Cartenz masih dalami lokasi penahanan pilot Susi Air di Nduga
Sabtu, 20 Mei 2023 18:17 Wib
Kabar duka dari aktor Rudy Salam
Jumat, 18 November 2022 10:46 Wib
Ventela kolaborasi dengan Gading Marten dan EVIL
Rabu, 7 April 2021 8:56 Wib
Aktor senior Roy Marten positif COVID-19
Senin, 8 Februari 2021 19:38 Wib
Roy Marten: Banyak artis yang tidak paham pajak penghasilan
Kamis, 12 Maret 2020 10:20 Wib
Rumah Roy Marten kembali terendam banjir
Selasa, 25 Februari 2020 18:01 Wib
Pujian Feby Febiola untuk Gading Marten
Rabu, 15 Januari 2020 11:58 Wib
Natal pertama Gading tanpa Gempi
Jumat, 20 Desember 2019 17:59 Wib