Jakarta (ANTARA) - Bulan Ramadhan tahun ini sangat berbeda dibandingkan sebelumnya bagi sebagian orang yang berdiam diri di rumah sejak adanya virus corona.
Dengan penerapan kebijakan kerja dari rumah, ada banyak waktu luang yang bisa dimanfaatkan di rumah sembari ngabuburit menantikan waktu berbuka puasa.
1. Ciayo Comics
Platform untuk membaca komik daring ini berisi karya-karya dalam bahasa Indonesia. Genre komik yang bisa dibaca di platform ini sangat bervariasi. Anda bisa menikmati cerita romantis, komedi, horor, laga hingga fantasi. Semuanya bisa dibaca secara gratis. Selain hadir dalam bentuk website, komik di Ciayo Comics juga bisa dibaca lewat aplikasi untuk Android dan iOS.
2. re:ON Comics
Anda bisa membaca cuplikan komik yang terbit di majalah re:ON Comics di situs tersebut. Ada juga komik serialisasi yang bisa dibaca secara gratis. Komiknya bervariasi, mulai dari cerita drama, horor, misteri, olahraga hingga komedi.
3. Line Webtoon
Platform komik web ini diluncurkan pada 2004 di Korea Selatan. Komik yang bisa dibaca di aplikasi maupun situs resminya terdiri dari beberapa pilihan bahasa, salah satunya bahasa Indonesia. Komik buatan anak bangsa turut mewarnai platform tersebut, beberapa di antaranya telah diterjemahkan ke bahasa lain, bahkan diadaptasi ke layar lebar seperti "Terlalu Tampan" dan "Eggnoid".
Berita Terkait
Terlibat judi online, 11 pegawai Kemkomdigi diberhentikan sementara
Senin, 4 November 2024 20:39 Wib
Legislator Kotim berharap pembenahan menyeluruh pelayanan online RSUD Murjani
Sabtu, 2 November 2024 23:11 Wib
Penangkapan 11 oknum judi online di Kemenkomdigi di apresiasi
Jumat, 1 November 2024 22:04 Wib
Polisi harus bongkar jaringan judi daring oknum Kementerian Komdigi
Jumat, 1 November 2024 21:39 Wib
Polisi sebut ada staf ahli Kementerian Komdigi terlibat judi online
Jumat, 1 November 2024 13:04 Wib
Kenali faktor-faktor pemicu fenomena Efek Lipstik
Kamis, 31 Oktober 2024 9:36 Wib
Benarkah Raffi Ahmad buka situs judi untuk bantu rakyat? Ini faktanya
Minggu, 27 Oktober 2024 11:02 Wib
Lebih 500 WNI jadi operator judi online di Filipina
Rabu, 23 Oktober 2024 15:51 Wib