Kuala Kurun (ANTARA) - Bupati Gunung Mas, Kalimantan Tengah, Jaya S Monong mengimbau masyarakat desa agar kembali bersatu, mengingat pemungutan dan penghitungan suara pemilihan kepala desa serentak gelombang I tahun 2022 telah selesai dilaksanakan.
“Pemungutan dan penghitungan suara pilkades serentak gelombang I tahun 2022 telah dilaksanakan di 41 desa di wilayah Gunung Mas, Rabu (10/8) lalu. Saya minta masyarakat bersatu kembali,” ucapnya di Kuala Kurun, Kamis.
Menurutnya, dalam suatu pesta demokrasi, perbedaan pilihan dan dukungan merupakan hal yang lumrah. Namun setelah pesta demokrasi selesai, maka masyarakat hendaknya bersatu kembali dan kompak seperti biasa.
Calon kades yang meraih suara terbanyak diminta tidak merayakan secara berlebihan. Sedangkan kepada calon kades yang belum berhasil meraih suara terbanyak diminta tidak berkecil hati.
Berdasarkan laporan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Gunung Mas, Yulius, yang merupakan Sekretaris Panitia Pilkades Serentak tingkat kabupaten, secara umum pemungutan dan penghitungan suara berjalan dengan aman dan lancar.
Orang nomor satu di lingkup Pemerintah Kabupaten Gunung Mas ini menyebut, hingga Kamis (11/8) pagi, situasi dan kondisi di 41 desa yang melaksanakan pilkades serentak juga aman dan kondusif.
Baca juga: Bupati Gumas ingatkan skala prioritas dalam penyusunan perubahan anggaran
Masih berdasarkan laporan Kepala DMPD Gunung Mas, calon kades saling menghormati dan menghargai, serta tidak ada yang keberatan dengan hasil pemungutan dan penghitungan suara pilkades serentak.
Walau demikian, dia meminta kepada seluruh pihak agar tetap waspada dan selalu mengantisipasi jika muncul hal-hal yang tidak diinginkan. Antisipasi harus dilakukan sampai seluruh tahapan pilkades serentak selesai.
Lebih lanjut, dia juga mengapresiasi masyarakat yang telah menggunakan hak pilihnya pada Rabu (10/8) lalu, dengan datang ke tempat pemungutan suara (TPS) dan mencoblos salah satu calon kades.
“Angka partisipasi cukup tinggi, rata-rata pada angka 70-an persen bahkan ada yang 80an persen. Terima kasih kepada seluruh pihak, termasuk media massa, yang mendorong partisipasi masyarakat melalui berbagai informasi,” paparnya.
Terpisah, Kepala DPMD Gunung Mas, Yulius melalui Kepala Bidang Pemerintahan Desa, Iltem mengatakan, usai pemungutan suara selesai dilakukan maka tahapan selanjutnya adalah penetapan calon terpilih, yang dilakukan masing-masing desa, 11-12 Agustus 2022.
“Semoga semua tahapan bisa berjalan dengan baik, aman dan lancar. Mohon dukungan dan doa dari seluruh pihak,” demikian Iltem.
Baca juga: Legislator Gumas minta Dinas PU segera tangani jembatan ambruk
Baca juga: Bupati Gumas: Tetap prokes saat pemungutan suara pilkades serentak
Baca juga: Ketua DAD Gumas minta tokoh adat bersinergi dengan seluruh pihak