Koktail botol bawa suasana pantai untuk bersantai di rumah

id Koktail botol,Restoran gastronomi kasual Mediterania Mare Nostrum Jakarta ,Koktail botol bawa suasana pantai untuk bersantai di rumah

Koktail botol bawa suasana pantai untuk bersantai di rumah

Koktail botol dari Mare Nostrum Jakarta (HO/Mare Nostrum Jakarta)

Jakarta (ANTARA) - Restoran gastronomi kasual Mediterania Mare Nostrum Jakarta memberikan layanan baru di tengah masa adaptasi kebiasaan baru.

Restoran di lantai 18 Hotel Grand Sahid Jaya ini meluncurkan koktail botol yang terinspirasi dari keindahan Mediterania.

"Koktail botol ini akan membuat Anda merasa seperti sedang menyesap koktail di pantai yang menghadap ke Laut Mediterania di kala Anda menikmati kenyamanan dan keamanan rumah Anda sendiri," kata Marc Mallolas Castro, Managing Partner dari Mare Nostrum Jakarta, dalam siaran resmi, Kamis.

Ada 14 jenis koktail yang ditawarkan, mulai dari yang klasik seperti "Mojito" hingga spesialisasi seperti "Anahi" atau "Costa Brava". Satu botol berisi 225 ml ini dapat diubah menjadi 3 gelas koktail untuk dinikmati di rumah.

Baca juga: Protokol baru yang diterapkan restoran hotel berbintang
Koktail botol dari Mare Nostrum Jakarta (HO/Mare Nostrum Jakarta)



Mare Nostrum pun membuat menu set pribadi sehingga hidangan pembuka, hidangan utama dan hidangan penutup bisa disantap sendirian.

Sebetulnya, konsep kunci yang dibawa dari budaya Mediterania adalah konsep makan bersama-sama dengan porsi besar.

"Tetapi kami sangat memperhatikan apa yang menjadi kekhawatiran pelanggan di masa pandemi seperti saat ini, yaitu masalah higienitas. Jadi sekarang kami juga memiliki menu set pribadi," jelas dia.

Restoran ini menunya dirancang oleh Eduard Xatruch, Mateu Casañas, dan Oriol Castro — trio chef Michelin-star di belakang dua restoran terkenal Spanyol, Compartir Cadaques dan Disfrutar Barcelona.

Mare Nostrum sepat tutup akibat pandemi COVID-19, namun kini sudah kembali beroperasi.

Baca juga: Akankah ada robot di restoran & hotel di Indonesia?

Baca juga: Para koki unggah foto bugil tuntut izin kembali berbisnis

Baca juga: Restoran Belanda jadikan robot sebagai pramusaji