Jakarta (ANTARA) - Realme baru saja meluncurkan ponsel baru C25s di India. Seperti namanya, perangkat ini sangat mirip dengan Realme C25 dengan satu peningkatan besar, yakni penggunaan chipset Mediatek Helio G85, bukan Helio G70 seperti pada smartphone sebelumnya.
Realme C25s menggunakan layar LCD 6,5 inci resolusi HD+ serta baterai berkapasitas besar 6.000 mAh. Hanya terdapat satu opsi RAM yakni 4 GB dan dua tingkat ruang penyimpanan masing-masing 64 GB dan 128 GB.
Baca juga: Daftar hp "entry level" untuk temani momen Lebaran
Ponsel tersebut memiliki slot kartu microSD yang memungkinkan hingga 256 GB. Selain itu, ponsel ini juga dapat menampung dua kartu SIM terpisah.
Kamera utama memiliki ukuran 13 MP dengan dua unit kamera lainnya berukuran 2 MP. Sementara kamera tersedia dengan ukuran 8 MP.
Realme C25s menjalankan sistem operasi Android 11 yang dilapis antarmuka Realme UI 2.0.
Ponsel ini hadir dalam warna Water Grey dan Water Blue, mulai dijual pada 9 Juni dengan harga 9.999 Rupee (Rp1,9 juta) dan 10.999 Rupee (Rp2,1 juta), tergantung pada pilihan opsi ruang penyimpanan.