Sebanyak 227 peserta didik ikuti O2SN tingkat Kota Palangka Raya

id Disdik Palangka Raya,Palangka Raya,Kalteng,Kepala Dinas Pendidikan Kota Palangka Raya Jayani,O2SN Tingkat SD/MI dan SMP/Mts Palangka Raya

Sebanyak 227 peserta didik ikuti O2SN tingkat Kota Palangka Raya

Kepala Dinas Pendidikan Kota Palangka Raya, Kalimantan tengah membuka kegiatan O2SN SD/MI dan SMP/Mts tingkat kota setempat yang dilaksanakan di halaman kantor Disdik setempat, Senin (29/5/2023). ANTARA/Dokumentasi Pribadi 

Palangka Raya (ANTARA) - Sebanyak 277 peserta didik dari Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah (SD/MI) dan Sekolah Menengah Pertama/Madrasah Tsanawiyah (SMP/Mts) yang berada di Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah mengikuti Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) 2023 tingkat kota setempat.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Palangka Raya Jayani di Palangka Raya, Senin mengatakan untuk jumlah total peserta didik yang mengikuti O2SN jenjang SD/MI sebanyak 132 peserta dan jenjang SMP/MTs sebanyak 95 peserta.

"Kegiatan ini merupakan salah satu cara bagaimana pemerintah hadir untuk mengasah dan menyalurkan bakat dan minat anak di bidang olahraga," katanya.

Dia menuturkan, O2SN yang diselenggarakan pada tahun ini dapat mencetak Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul dalam bidang olahraga yang dapat berprestasi hingga tingkat nasional.

Sedangkan untuk cabang olahraga yang dipertandingkan pada O2SN tahun ini dari jenjang SD/MI tingkat Kota Palangka Raya meliputi enam cabang yaitu, pertama ada Kids Atletik, Karate, Pencak Silat, Renang, Bulu Tangkis dan Senam.

Kemudian untuk jenjang SMP/Mts tingkat Kota Palangka Raya 2023 meliputi lima cabang yaitu pertama Atletik, Karate, Pencak Silat, Renang dan Bulu Tangkis.

"Sasaran O2SN SD adalah peserta didik di SD/MI Negeri atau Swasta dan peserta didik di SMP/Mts baik negeri atau swasta," ungkapnya.

Jayani yang juga mantan Kepala SMPN-2 dan 1 Palangka Raya itu menambahkan, O2SN jenjang SD/MI dan SMP/MTs Tingkat Kota Palangka Raya itu dilaksanakan mulai 30 Mei sampai dengan 4 Juni 2023.

Baca juga: Dekranasda Palangka Raya fasilitasi pemasaran UMKM Kalteng lewat Handycraft Gallery

Untuk pembukaannya dilaksanakan pada hari ini di halaman Kantor Dinas Pendidikan Kota Palangka Raya. Acara pembukaan yang dibuka langsung oleh Kadisdik tersebut juga dihadiri oleh pejabat Eselon III dan IV di lingkup Dinas Pendidikan Kota Palangka Raya.

Selanjutnya juga turut hadir koordinator pengawas, Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) SD, Ketua Musyawarah Kerja Pengawas Sekolah (MKPS) SD, Koordinator masing-masing cabang lomba, pendamping O2SN dan peserta O2SN.

Acara pembukaan tersebut juga berjalan lancar aman dan tidak ada halangan apapun, sehingga kegiatan berjalan sesuai dengan rencana panitia.

Baca juga: Dorong UMKM naik kelas, Palangka Raya permudah perizinan

Baca juga: Pemkot Palangka Raya minta masyarakat tidak panik harga telur ayam alami kenaikan

Baca juga: Pemkot Palangka Raya tingkatkan kemampuan remaja dalam pengelolaan masjid