Kuala Pembuang (ANTARA) -
"Berkaitan budi daya ikan pipih yang dilakukan pemkab, kami juga belum ada laporan yang disampaikan oleh dinas terkait," kata Ketua Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan Bejo Riyanto di Kuala Pembuang, Kamis.
Baca juga: Ketua DPRD Seruyan harapkan kesiapan pemkab maksimal antisipasi karhutla
Bejo menjelaskan, DPRD khususnya yang bermitra dengan Dinas Perikanan Seruyan hingga saat ini belum ada menerima laporan secara detail tentang budi daya tersebut berhasil atau tidak.
Baca juga: Pemkab Seruyan ingatkan PBS untuk jalankan CSR
Baca juga: DPRD apresiasi Pemkab Seruyan jalankan program lindungi kesehatan masyarakat
Dia mendorong agar upaya budi daya terhadap berbagai potensi daerah dapat dilakukan dengan optimal sehingga dapat memberikan banyak manfaat untuk daerah maupun masyarakat.
Diketahui selain ikan pipih, pihaknya juga menyoroti kondisi populasi kepiting di Seruyan yang tampaknya perlu perhatian dari pemerintah.
Pihaknya meminta pemerintah kabupaten dapat mengedukasi masyarakat agar tidak menangkap kepiting yang sedang bertelur, sehingga populasinya tetap terjaga dan tidak terganggu.
Baca juga: Rancangan Perubahan KUA dan PPAS APBD Seruyan disepakati
Baca juga: Pj Bupati harapkan Seruyan semakin maju
Baca juga: DPRD ingatkan ASN jaga netralitas pada Pilkada Seruyan 2024