Palangka Raya (ANTARA) - DPRD Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah telah menyetujui nota keuangan rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) perubahan tahun anggaran 2024. Persetujuan ini diraih berkat dukungan penuh dari seluruh fraksi dalam rapat paripurna yang berlangsung baru-baru ini.
Ketua sementara DPRD Kota Palangka Raya, Khemal Nasery, mengapresiasi atas sikap kolaboratif yang ditunjukkan oleh semua fraksi. Ia menegaskan bahwa keputusan ini mencerminkan semangat sinergi antara legislatif dan eksekutif dalam memajukan Kota Palangka Raya.
“Dengan disetujuinya nota keuangan APBD perubahan tahun 2024 oleh semua fraksi, kami dapat melanjutkan berbagai program prioritas yang telah direncanakan,” ujar Khemal, pada Kamis (3/10/2024).
Khemal berharap, anggaran yang telah disesuaikan bisa segera diimplementasikan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mempercepat pembangunan infrastruktur di berbagai sektor.
“Proses ini adalah tanggung jawab bersama untuk memastikan bahwa anggaran yang ada dimanfaatkan secara optimal dan tepat sasaran. Kami akan terus mengawasi pelaksanaannya agar sesuai dengan harapan masyarakat,” tegasnya.
Setelah disahkannya nota keuangan, rancangan APBD perubahan akan disempurnakan dan dievaluasi oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah. Khemal berharap, rancangan ini bisa segera disahkan sehingga kebijakan yang menguntungkan masyarakat dapat terlaksana dengan baik.
Berita Terkait
Pemkot Palangka Raya diminta terus gelar operasi pasar murah
Rabu, 18 Desember 2024 18:25 Wib
Selama 2024, DPRD Palangka Raya telah bahas 11 raperda
Rabu, 18 Desember 2024 18:17 Wib
Tingkatkan PAD Palangka Raya melalui pembangunan pariwisata berkelanjutan
Senin, 9 Desember 2024 16:45 Wib
Kafilah Palangka Raya diminta berjuang rebut juara umum MTQ XXXII
Senin, 9 Desember 2024 15:21 Wib
DPRD: Tingkatkan jumlah penerima beasiswa di Palangka Raya
Selasa, 19 November 2024 9:10 Wib
Tingkatkan prestasi, generasi muda diminta teladani semangat pahlawan
Rabu, 13 November 2024 12:42 Wib
Komisi II DPRD: MTQ Korpri bukan hanya sebatas lomba bagi ASN
Senin, 11 November 2024 13:02 Wib
Pedagang di Palangka Raya diminta jangan curang
Kamis, 24 Oktober 2024 14:42 Wib