Sekda Kapuas ajak warga jaga kebersihan lingkungan

id Pemkab Kapuas, kalteng, Kapuas, Kuala Kapuas, gotong royong

Sekda Kapuas ajak warga jaga kebersihan lingkungan

Suasana kegiatan bersih-bersih yang dilakukan sejumlah OPD Pemkab Kapuas di Jalan Tjilik Riwut Kuala Kapuas, Sabtu (20/9/2025). ANTARA/HO-Diskominfosantik Kapuas

Kuala Kapuas (ANTARA) - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas, Kalimantan Tengah, Usis I Sangkai, mengajak seluruh elemen masyarakat setempat menjaga kebersihan secara berkelanjutan, mengurangi penggunaan plastik sekali pakai, melakukan pemilahan sampah dari rumah, serta aktif dalam bergotong royong.

“Mari jadikan gerakan Menuju Indonesia Bersih ini bukan sekadar seremonial, tetapi langkah nyata demi masa depan yang lebih baik, untuk anak-anak kita dan untuk bumi kita,” kata Sekda Usis I Sangkai, di Kuala Kapuas, Sabtu.

Hal itu disampaikannya saat melaksanakan kegiatan bersih-bersih serentak, dalam rangka memperingati World Cleanup Day (WCD) Indonesia Tahun 2025, dengan mengusung tema “Menuju Indonesia Bersih 2029”, yang dipusatkan di Jalan Tjilik Riwut Kuala Kapuas.

Sekda Kapuas Usis I Sangkai hadir secara langsung pada kegiatan bersih-bersih serentak ini, yang mana dihadiri juga sejumlah Kepala organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Kapuas.

Baca juga: Bupati Kapuas harapkan PSHT Cup III lahirkan atlet pencak silat berprestasi

“Gerakan bersih-bersih serentak ini bukan sekadar kampanye, tetapi panggilan hati untuk mengubah kebiasaan, membangun kesadaran, serta menciptakan budaya hidup bersih dan sehat mulai dari rumah tangga hingga ruang publik,” ujarnya.

World Cleanup Day sendiri merupakan gerakan sosial global yang melibatkan jutaan orang dari lebih 190 negara untuk membersihkan bumi dari sampah dan limbah. Di Indonesia, kegiatan ini menjadi momentum penting untuk menumbuhkan kepedulian sekaligus aksi nyata menjaga kelestarian lingkungan hidup.

Tampak sejumlah peserta bersih-bersih penuh antusias membersihkan lingkungan masyarakat sekitar kawasan tersebut, mulai dari membersihkan kawasan jalan, saluran pembuangan air, hingga memungut sampah bekas daun dan plastik.

Kegiatan ini juga sebagai bagian dari mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap kebersihan di lingkungan masing-masing tempat tinggalnya.

Baca juga: Imigrasi Palangka Raya perketat pengawasan orang asing lewat operasi gabungan

Baca juga: Diskominfo Kapuas bersama PWI beri edukasi literasi digital ke pelajar MAN

Baca juga: Disarpustaka: Kunjungan edukatif siswa Kapuas tingkatkan wawasan dan minat baca


Pewarta :
Uploader : Admin 2
COPYRIGHT © ANTARA 2025

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.