Bupati Kapuas tinjau progres rehabilitasi GOR Panunjung Tarung

id Pemkab Kapuas, Bupati Kapuas, Wiyatno, gor, olahraga

Bupati Kapuas tinjau progres rehabilitasi GOR Panunjung Tarung

Bupati Kapuas, Muhammad Wiyatno, meninjau pekerjaan rehabilitasi Gedung Olah Raga (GOR) Panunjung Tarung Kuala Kapuas, Jumat (31/10/2025). ANTARA/HO-Diskominfosantik Kapuas.

Kuala Kapuas (ANTARA) - Bupati Kapuas, Kalimantan Tengah, Muhammad Wiyatno, meninjau langsung progres rehabilitasi Gedung Olahraga (GOR) Panunjung Tarung Kuala Kapuas.

“Kita ingin GOR Panunjung Tarung ini kembali menjadi kebanggaan masyarakat Kapuas. Rehabilitasi ini diharapkan dapat memberikan fasilitas yang lebih baik bagi kegiatan olahraga maupun event lainnya,” kata Bupati Wiyatno, disele peninjauan, Jumat.

Kunjungan tersebut dilakukan untuk memastikan pelaksanaan rehabilitasi berjalan sesuai rencana, baik dari segi kualitas pekerjaan maupun waktu penyelesaiannya.

Dalam peninjauan tersebut, Wiyatno menerima penjelasan dari pihak pelaksana dan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Kapuas, mengenai perkembangan pekerjaan serta beberapa tahap yang telah dan akan dikerjakan.

Baca juga: Bupati Kapuas lepas peserta Persami KKRI ke tingkat provinsi

Orang nomor satu di Pemkab Kapuas ini, menyampaikan bahwa pemerintah daerah berkomitmen untuk terus meningkatkan fasilitas olahraga sebagai upaya mendukung pembinaan atlet daerah dan memberikan ruang bagi masyarakat untuk berolahraga dengan nyaman.

Pemkab Kapuas, melalui Dinas PUPR Kapuas, menargetkan pekerjaan rehabilitasi Gedung Olah Raga Panunjung Tarung tersebut, dapat selesai tepat waktu sehingga segera dapat dimanfaatkan oleh masyarakat dan para atlet daerah.

Turut mendampingi dalam peninjauan tersebut, Kepala Dinas PUPR Kabupaten Kapuas, Hargatin, Kabid Bina Marga PUPR Kapuas, Heni Maryati serta kontraktor pelaksana.

Sebelumnya, GOR Panunjung Tarung yang terletak di kawasan jalan Maluku Kuala Kapuas ini, dimanfaatkan untuk kegiatan olahraga seperti bulutangkis, tenis meja dan lainnya.

Baca juga: LPTQ bekali 43 juara MTQH Kapuas untuk hadapi MTQH Kalteng

Baca juga: Legislator Kapuas apresiasi panen 6 ton ikan patin Kelompok Perikanan Dahiran

Baca juga: Disarpustaka Kapuas sosialisasikan kearsipan di semua lembaga dan organisasi


Pewarta :
Uploader : Admin 2
COPYRIGHT © ANTARA 2025

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.