Petugas mengisi bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertamax secara gratis ke sepeda motor dan mobil konsumen di SPBU Yos Sudarso, Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Rabu (17/8/2022). PT Pertamina (Persero) Patra Niaga Regional Kalsel-Teng memberikan program bbm gratis jenis Pertamax dan Dexlite selama tiga hari untuk masyarakat di kota tersebut dalam rangka memeriahkan HUT ke-77 Kemerdekaan RI. ANTARA FOTO/Makna Zaezar/hp.