Jakarta (ANTARA) - Apple mengirimkan berkas ke regulator Eurasian Economic Commission untuk dua model iPad dengan nomor kode A2200 dan A2232, diperkirakan pembaruan untuk iPad 9,7 inci.
Berkas di EEC ini merupakan syarat mutlak untuk perangkat-perangkat yang dijual di Rusia, Armenia, Belarusia, Kazakhstan dan Kyrgystan, seperti ditulis laman Apple Insider.
Apple awal tahun ini sudah memasukkan lima berkas untuk iPad, masing-masing memiliki kode A2197, A2228, A2068, A2198 dan A2230, total akan ada tujuh iPad yang akan beredar di negara-negara tersebut.
Ketujuh iPad itu, menurut berkas EEC, beroperasi dengan iPadOS 13, sistem operasi terbaru dari Apple untuk iPad. Terdapat kemungkinan iPad baru akan meluncur pada musim gugur tahun ini.
Sebuah laporan dari China mengindikasikan Apple mulai memproduksi iPad baru secara massal pada Juli ini.
Laman The Verge menduga iPad terbaru di berkas EEC itu bukan hanya model 9,7 inci, namun juga mungkin terdapat model iPad 10,2 inci dan 10,5 inci.
Penerjemah: Natisha Andarningtyas
Berita Terkait
Apple hentikan penjualan dua model iPhone ini
Minggu, 15 Desember 2024 18:54 Wib
Modem khusus Apple bisa beroperasi 5G di Mac dan Vision Pro
Minggu, 8 Desember 2024 11:10 Wib
Apple ajukan banding atas putusan antimonopoli Brazil
Minggu, 8 Desember 2024 11:03 Wib
Ini syarat yang harus dipatuhi Apple jika ingin masuk Indonesia
Jumat, 6 Desember 2024 7:22 Wib
Pembahasan investasi Apple dibidik rampung akhir tahun
Rabu, 4 Desember 2024 22:57 Wib
Larangan iPhone 16 buat Apple makin ingin berinvestasi di RI
Rabu, 6 November 2024 15:24 Wib
Apple ajukan investasi Rp158 miliar di Indonesia
Rabu, 6 November 2024 13:14 Wib
Kemenperin : iPhone 16 tak boleh diperjualbelikan di Indonesia
Jumat, 25 Oktober 2024 15:22 Wib