Jakarta (ANTARA) - Terkadang, orang menyimpan roti di lemari es bisa demi menjaga kualitasnya tetap terjaga. Tapi ternyata, cara ini salah karena bisa berpengaruh pada kualitasnya.
"Suhu dan lingkungan lemari es sebenarnya bisa mempercepat proses bread staling (perubahan komponen dalam roti) dan tidak akan membuatnya tetap segar," ujar Jonathan Davis, SVP of Innovation di La Brea Bakery, Los Angeles, California, Amerika Serikat, seperti dikutip dari Real Simple, Minggu.
Dia mengatakan, cara terbaik untuk menjaga roti Anda sesegar mungkin adalah menyimpannya pada suhu ruangan atau dapur yang tidak terlalu panas atau kering.
Jika Anda membiarkannya di atas meja, sebaiknya jauhkan dari tempat-tempat yang terkena sinar matahari, seperti tepat di sebelah jendela.
Roti juga harus dikonsumsi dalam dua hingga tiga hari setelah pembelian, karena teksturnya perlahan menurun.
Tetapi, jika Anda tidak berhasil menghabiskan roti dalam tiga hari pertama, bungkus dengan baik dan simpan di dalam freezer.
Setiap kali Anda hendak mengonsumsinya, cukup masukkan ke dalam oven untuk memanaskannya sebelum disajikan.
Berita Terkait
Sandra Dewi tak tahu Harvey Moeis simpan uang 400 ribu dolar AS di SDB
Kamis, 10 Oktober 2024 17:49 Wib
Ini tips simpan makanan di kulkas agar tetap segar berkualitas
Minggu, 29 September 2024 19:13 Wib
Motif seorang oknum ASN Palembang simpan senpi ilegal
Senin, 15 Juli 2024 23:13 Wib
WhatsApp lakukan uji coba fitur telepon tanpa perlu simpan kontak
Kamis, 25 April 2024 11:35 Wib
Begini cara simpan foto Lebaran di berbagai layanan 'cloud'
Jumat, 12 April 2024 18:38 Wib
Threads resmi merilis fitur simpan 'draft'
Minggu, 10 Maret 2024 10:20 Wib
Threads lakukan uji coba fitur simpan 'draft' dan ambil foto dari aplikasi
Minggu, 25 Februari 2024 19:02 Wib
Jangan simpan cairan berbahaya dalam botol air mineral
Kamis, 9 November 2023 14:35 Wib