Usai pulih dari COVID-19, Pink langsung sumbang sejuta dolar

id Pink,Usai pulih dari COVID-19, Pink langsung sumbang sejuta dolar

Usai pulih dari COVID-19, Pink langsung sumbang sejuta dolar

Pink (instagram/pink)

Kumohon, berdiam di rumah saja
Jakarta (ANTARA) - Pink, penyanyi bernama lengkap Alecia Beth Moore, putranya Jameson (3) telah pulih setelah positif terinfeksi virus corona baru (COVID-19).

Ia kemudian menyumbang sejuta dolar AS untuk memudahkan pasien lain mendapat akses tes corona.

Pink yang mampu pulih termasuk beruntung karena dokternya punya akses untuk tes COVID-19.

"Sungguh absurd karena pemerintah gagal membuat tes virus corona bisa diakses banyak orang. Penyakit ini betul-betul serius dan nyata," tulis Pink pada akun Instagram, dikutip Sabtu.
 
Dia ingin tes virus corona bisa tersedia untuk banyak orang karena penyakit tersebut bisa menimpa siapa pun.

Kini, Pink yang sudah sembuh ikut berkontribusi untuk mendukung para pekerja medis yang berjuang di garda depan setiap hari.

Pink menyumbang sejuta dolar AS, setengahnya untuk Temple University Hospital Emergency Fund di Philadelphia tempat ibunya pernah bekerja, juga untuk Emergency COVID-19 Crisis Fund di Los Angeles.

"Terima kasih untuk semua pekerja medis dan semua orang di dunia yang bekerja keras untuk melindungi orang-orang yang kami cintai. Kalian adalah pahlawan!" ujar dia.

Dia menegaskan isolasi diri selama dua pekan sangat penting untuk menekan penyebaran virus.

"Kumohon, berdiam di rumah saja."