Warga Benangin apresiasi kemudahan dan kecepatan layanan Program JKN

id bpjs kesehatan muara teweh,warga desa benangin ,rsud muara teweh,barito utara,kalteng,program jkn

Warga Benangin apresiasi kemudahan dan kecepatan layanan Program JKN

Warga Desa Benangin I Kecamatan Teweh Timur, Kabupaten Barito Utara Yati menemani putranya yang dirawat di RSUD Muara Teweh, Selasa (25/7/2023).ANTARA/HO-BPJS Kesehatan Muara Teweh

Muara Teweh (ANTARA) - Seorang warga Desa Benangin II, Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah, Yati (34) mengapresiasi kemudahan dan kecepatan layanan dari Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang dirasakannya ketika menemani putranya Brahma (7) mendapat perawatan  di RSUD Muara Teweh.

“Sudah masuk hari ke-11 anak saya dirawat di RSUD Muara Teweh dan saya mengapresiasi akan kemudahan dan cepatnya penanganan atas sakit usus buntu yang diderita oleh anak saya, sekarang kondisinya sudah jauh membaik,” ucap Yati di RSUD Muara Teweh, Selasa (25/7)

Dari awal pendaftaran administrasi, Yati mengaku cukup menunjukkan KTP sudah dapat dilayani tanpa harus membawa berkas fotokopi dan lainnya.

“Pertama masuk lewat IGD, mengurus administrasinya cukup dengan KTP sudah dapat dijamin dari Program JKN, terasa mudah hingga sampai saat ini pengobatan berjalan dengan lancar,” ungkapnya.

Dalam proses pengobatan, Yati menceritakan dari pemeriksaan penunjang berupa rontgen dan USG, rawat inap dan tindakan operasi menggunakan layanan JKN.

“Awalnya Brahma sering mengeluhkan sakit perut di sebelah kanan, kemudian karena tidak kunjung sembuh, saat dibawa ke RSUD Muara Teweh dilakukan rontgen dan USG hingga akhirnya dipastikan adanya usus buntu yang sudah pecah dan infeksi sehingga harus dilakukan operasi dan rawat inap,” kata dia.

Terdaftar sebagai peserta JKN dari segmen Pekerja Penerima Upah (PPU) Perangkat Desa Benangin II, Yati bersyukur karena iuran otomatis telah dibayarkan bersama dengan satuan kerjanya.

Baca juga: ASN manfaatkan program JKN untuk pengobatan talasemia

“Karena telah terdaftar sebagai peserta JKN dari tempat saya bekerja, saya sangat bersyukur karena kartu JKN dapat terus aktif sehingga saat diperlukan untuk berobat dapat langsung digunakan,” tuturnya.

Tak hanya itu, Yati juga menyebut Program JKN sangat membantu dalam proses kelahiran kedua anaknya.

“Ini bukan kali pertama saya menggunakan manfaat dari Program JKN, sebelumnya dua kali melahirkan kedua anak saya dengan proses cesar sepenuhnya dijamin oleh Program JKN, tanpa biaya sama sekali, padahal kalau biaya umum pasti biayanya sangat besar, saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Program JKN,” tutupnya.

Baca juga: BPJS Kesehatan mempermudah layanan obat peserta dengan penyakit kronis

Baca juga: Warga Bukit Sawit ini rasakan manfaat Program JKN membantu pengobatan

Baca juga: Dirut BPJS Kesehatan enggan sampaikan spesifik angka penunggak iuran JKN