Sampit (ANTARA) - Sektor pariwisata menjadi salah satu atensi Calon Bupati dan Wakil Bupati Kotawaringin Timur Muhammad Rudini Darwan Ali dan Paisal Damarsing dalam cita-cita memajukan Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kalimantan Tengah.
“Memajukan sektor pariwisata sudah masuk dalam visi-misi kami. Karena ketika sektor pariwisata maju maka akan berimbas kepada sektor lainnya, salah satunya untuk pertumbuhan UMKM,” kata Juru Bicara Tim Pemenangan Rudini-Paisal, Muhammad Kurniawan Anwar di Sampit, Rabu.
Ia menyampaikan, pasangan calon (paslon) nomor urut tiga Rudini-Paisal memiliki misi yang terarah dan program-program unggulan sesuai visi mewujudkan Kotim yang maju, berdaya saing, religius, cerdas, kreatif, harmonis dan nyaman.
Salah satu misi tersebut adalah, mengembangkan sektor-sektor ekonomi baru, khususnya di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.
Kabupaten Kotawaringin Timur atau yang dikenal juga dengan sebutan Bumi Habaring Hurung memiliki banyak potensi di sektor pariwisata, baik itu dalam bentuk destinasi, kuliner, maupun seni dan budaya yang bisa dikembangkan dan dapat menjadi tambahan pendapatan asli daerah (PAD).
Disamping itu, ketika sektor pariwisata berkembang maka ekonomi juga ikut bertumbuh. Contohnya usaha penginapan, rumah makan dan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), hingga mampu menciptakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat.
Baca juga: Rudini-Paisal siap gandeng konten kreator dan 'influencer' pacu pertumbuhan ekonomi
“Potensi pariwisata kita cukup menjanjikan, bahkan mampu menarik perhatian wisatawan mancanegara, seperti cagar budaya Huma Betang di Tumbang Gagu. Potensi inilah yang ingin kami kembangkan manfaatnya bisa optimal,” ujarnya.
Ia meneruskan, selain destinasi wisata yang sudah banyak diketahui di Kotim, seperti Pantai Ujung Pandaran di Kecamatan Teluk Sampit dan Huma Betang di Kecamatan Antang Kalang, masih banyak potensi destinasi wisata lain yang bisa digali.
Terutama di wilayah pedalaman, seperti Kecamatan Antang Kalang ada beberapa potensi objek wisata yang menarik untuk dikembangkan, seperti beberapa air terjun, danau biru, dinding batu serta banyaknya riam dengan pemandangan indah.
Kader Partai Amanat Nasional (PAN) Kotim ini menambahkan, Rudini-Paisal telah memiliki rencana-rencana strategis yang diyakini mampu mengoptimalkan potensi-potensi pariwisata di Kotim.
Kendati demikian, penjabaran yang lebih detail untuk pengembangan sektor pariwisata tersebut akan disampaikan dalam program kerja Rudini-Paisal nanti, apabila terpilih dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
“Penjabaran lebih detailnya akan kami tuangkan dalam program kegiatan Rudini-Paisal, yang pasti pengembangan sektor pariwisata ini telah menjadi atensi kami,” demikian Kurniawan.
Baca juga: Rudini-Paisal berharap nomor urut 3 jadi pertanda baik
Baca juga: Rudini-Paisal siap perjuangan aspirasi komunitas ojol Kotim
Baca juga: Tokoh pendiri PAN Kotim sebut kualitas Rudini-Paisal tak perlu diragukan
Berita Terkait
Debat publik, Rudini-Paisal janjikan dalam setahun Sampit bebas banjir
Minggu, 27 Oktober 2024 20:32 Wib
Rudini-Paisal pastikan pengembangan wisata budaya
Kamis, 17 Oktober 2024 10:42 Wib
Berlaku adil, Rudini-Paisal programkan bantuan hari besar setiap agama
Minggu, 13 Oktober 2024 20:29 Wib
Gen-Z berharap Rudini-Paisal jadi pemimpin yang mendukung hobi anak muda
Jumat, 11 Oktober 2024 21:31 Wib
Rudini-Paisal siap pastikan penyaluran beasiswa tepat sasaran
Kamis, 10 Oktober 2024 14:42 Wib
Rudini-Paisal siapkan solusi hadapi rencana penghapusan tenaga non ASN 2025
Rabu, 9 Oktober 2024 5:35 Wib
Rudini-Paisal janjikan pinjaman tanpa agunan untuk Gen-Z
Selasa, 8 Oktober 2024 20:00 Wib
Kopdar bareng Gen-Z, Rudini-Paisal siap penuhi tantangan kawula muda
Selasa, 8 Oktober 2024 5:23 Wib