Pangkalan Bun (ANTARA) - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kotawaringin Barat (Kobar), Kalimantan Tengah mengoptimalkan upaya mengantisipasi banjir, di antaranya dengan membangun box culvert di Jalan Ahmad Wongso, Kecamatan Arut Selatan, Kelurahan Sidorejo.
Pembangunan box culvert ini merupakan salah satu jenis struktur beton bertulang yang digunakan dalam sistem drainase, pembuangan air, serta untuk menyalurkan aliran air di bawah jalan, kata Kepala Dinas PUPR Kabupaten Kobar Hasyim Mualim di Pangkalan Bun, Senin.
"Pembangunan box culvert ini merupakan salah satu upaya kita dalam mengantisipasi banjir," katanya.
Dia menjelaskan, apabila pembangunan box culvert tersebut tidak dilakukan, sewaktu waktu terjadi hujan deras maka daerah tersebut akan banjir kembali.
Hasyim mengatakan, bahwa pembangunan box culvert ini merupakan rangkaian pembangunan saluran dari tahun-tahun sebelumnya.
"Pembangunan box culvert di Jalan Ahamd Wongso ini juga untuk pengaliran, yang artinya, fungsi box culvert ini sekaligus untuk membalikkan arah aliran air yakni ke Sungai Bamban dan juga Sungai Arut," ucapnya.
Baca juga: Polres Kobar lakukan pengamanan logistik Pilkada 2024
Dia mengungkapkan, proses pengerjaan box culvert ini ditargetkan akan selesai dalam waktu dua bulan ke depan.
"Ketika pembangunan box culvert telah rampung maka di jalan tersebut tidak akan terjadi banjir serta masyarakat yang melalui Jalan Ahmad Wongso dapat melalui jalan dengan nyaman dan aman," ungkapnya.
Dia menambahkan, selama proses pembuatan box tersebut, pihak PUPR Kabupaten Kobar meminta maaf kepada masyarakat atas terganggu nya lalu lintas jalan di wilayah tersebut.
"Kami juga minta maaf kepada masyarakat kobar yang melalui Jalan Ahmad Wongso yang harus memutarbalikkan kendaraan nya karena jalan yang ingin di lalui sedang ada pembangunan box culvert," ucapnya.
Hasyim juga mengimbau kepada masyarakat agar memperhatikan rambu rambu petunjuk yang telah dipasang agar nantinya tidak terjadi kecelakaan atau sesuatu yang tidak diinginkan.
Baca juga: Pemkab Kobar kaji tiru pengelolaan informasi publik ke Diskominfo Yogyakarta
Baca juga: Diskominfo Kobar tingkatkan pelayanan keterbukaan informasi publik
Baca juga: Pemkab Kobar tingkatkan kapasitas komunikasi penyebaran informasi di lingkup pemerintahan
Berita Terkait
Pemkab Kapuas kelola data tenaga kerja konstruksi
Selasa, 19 November 2024 12:49 Wib
Asisten III Setda Barsel buka pelatihan bidang jasa konstruksi Dinas PUPR
Sabtu, 2 November 2024 14:58 Wib
Pemkab Kobar sediakan kendaraan sedot tinja secara gratis
Senin, 28 Oktober 2024 16:52 Wib
DPUPR Kobar: Pengerjaan proyek fisik fokus atasi banjir dalam kota
Jumat, 25 Oktober 2024 10:48 Wib
57 tenaga honor DPUPR Barut ikuti tes CPNS di Palangka Raya dan Banjarbaru
Rabu, 23 Oktober 2024 17:04 Wib
Pembangunan Istana Negara dan Istana Garuda di IKN karya anak bangsa
Senin, 14 Oktober 2024 10:40 Wib
4 pejabat PUPR ditangkap, KPK geledah ruang kerja Gubernur Kalsel Sahbirin Noor
Selasa, 8 Oktober 2024 16:26 Wib
KPK bawa Kabid Cipta Karya PUPR Kalsel ke Jakarta
Selasa, 8 Oktober 2024 9:24 Wib