Starbucks hadirkan menu vegetarian di Asia

id Starbucks,menu vegetarian di starbucks,Starbucks hadirkan menu vegetarian di Asia

Starbucks hadirkan menu vegetarian di Asia

FILE PHOTO: Customers dine at a Starbucks store in Petaling Jaya, Malaysia, June 12, 2020. REUTERS/ Lim Huey Teng/File Photo (REUTERS/Lim Huey Teng)

Jakarta (ANTARA) - Starbucks akan tambah makanan dan minuman berbahan dasar tumbuhan di Asia mulai September, termasuk produk dari Impossible Foods, Oatly dan Beyond Meat Inc, untuk pengunjung yang lebih peduli lingkungan.

Kedai kopi yang berasal dari Seattle itu mengatakan mereka memperkenalkan produk di pasar seperti Hong Kong, Singapura, Selandia Baru, Taiwan dan Thailand yang sesuai dengan selera dan preferensi lokal.

Memproduksi makanan dan minuman berbahan tumbuhan biasanya butuh tidak butuh lebih banyak tanah dan air dibandingkan makanan yang bahannya dari peternakan.

Baca juga: Starbucks tersunyi di dunia hadir di negara ini

Dilansir Reuters, Rabu, Starbucks mengatakan makanan baru meliputi Spiced Impossible Puff dan Maize Impossible Sandwich di Hong Kong, juga Beyond Meat Bolognese Penne di Taiwan.

Di Singapura, Starbucks akan menyajikan Impossible Wrap yang terdiri dari patty Impossible Burger, omelet alpukat, jamur, bawang karamelisasi dan keju.

Minuman baru yang disajikan adalah Oatmilk Cocoa Macchiato dari Oatly di Malaysia, Filipina dan tempat lainnya.

Starbucks mulai memperkenalkan menu baru berbahan nabati di Kanada pada Februari lalu, berupa roti lapis dari "daging" yang terbuat dari tumbuhan. "Daging" dibuat dari beras merah dan kacang polong dicampur rempah-rempah seperti oregano, basil, rosemary dan adas.

Baca juga: Starbucks desain kaus Black Lives Matter versinya sendiri

Baca juga: Starbucks kali pertama jual roti lapis 'daging imitasi' di Kanada

Baca juga: Polisi amankan dua pegawai Starbucks yang mengintip pengunjung di CCTV