Dinkes Palangka Raya fokuskan vaksinasi COVID-19 di wilayah pinggiran

id Kepala Dinas Kesehatan Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah, Andjar Hari Purnomo, Dinas Kesehatan Kota Palangka Raya, Kota Palangka Raya, va

Dinkes Palangka Raya fokuskan vaksinasi COVID-19 di wilayah pinggiran

Ilustrasi : Petugas menunjukkan vaksin COVID-19 di salah satu Puskesmas di Kota Palangka Raya, beberapa waktu lalu. ANTARA/Rendhik Andika

Palangka Raya (ANTARA) - Kepala Dinas Kesehatan Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah, Andjar Hari Purnomo menyatakan bahwa pihaknya sekarang ini tengah fokus melaksanakan vaksinasi COVID-19 di wilayah padat penduduk dan pinggiran.

Sasaran vaksinasi wilayah pinggiran yang sulit akses pusat layanan kesehatan itu dengan 'jemput bola', kata Andjar di Palangka Raya, Rabu.

"salah satu program 'jemput bola' vaksinasi COVID-19 di wilayah Danau Tundai yang aksesnya cukup jauh dari perkotaan," tambahnya.

Dikatakan, vaksinasi 'jemput bola' untuk wilayah pinggiran ini sebagai upaya percepatan dan pemerataan pelaksanaan vaksin COVID-19. Jika seluruh sasaran kita telah tervaksin maka target 'herd immunity' kita segera terwujud," katanya.

Terkait rencana vaksin booster untuk masyarakat berisiko tinggi bagi Penerima Bantuan Iuran (PBI) BPJS Kesehatan pihaknya masih menunggu petunjuk teknis dari Kementerian Kesehatan. Meski demikian menjadi peserta aktif BPJS Kesehatan juga penting sebagai bentuk perlindungan diri dari sisi kesehatan.

"Kami mengajak masyarakat di wilayah Ibu Kota Provinsi Kalimantan Tengah untuk selalu menerapkan protokol kesehatan COVID-19 sebagai upaya meminimalkan potensi dan mencegah mata rantai penyebaran COVID-19 yang tak kunjung usai," ucapnya.

Sebagai upaya pemutusan rantai penyebaran COVID-19, Pemerintah Kota Palangka Raya, melalui tim gugus tugas terus melakukan berbagai upaya mulai dari sosialisasi, deteksi dini, pengamanan hingga penanganan kasus.

Dia menambahkan bahwa saat ini kasus COVID-19 di Ibu Kota Provinsi Kalimantan Tengah terus menurun sejak akhir Oktober lalu. Dampaknya Pemerintah Kota Palangka Raya memberlakukan Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 2 hingga sampai 22 November mendatang.

Baca juga: Pemkot Palangka Raya perpanjang PPKM Level 2

Berdasar data Satgas COVID-19 Provinsi Kalimantan Tengah sampai Selasa lalu capaian vaksinasi COVID-19 di Kota Palangka Raya pada dosis pertama mencapai 184.268 orang atau 82,48 persen dari total target 223.417 orang. Kemudian pada vaksinasi dosis kedua di wilayah "Kota Cantik" tercapai 141.590 orang atau 63,37 persen.

Sementara itu, di tingkat provinsi capaian vaksinasi COVID-19 pada sosis pertama tercatat 1.116.400 orang atau 54,83 persen dari total target 2.036.104 vaksinasi. Kemudian untuk vaksinasi COVID-19 dosis kedua tercapai 649.199 orang atau 31,88 persen.

Baca juga: Dinas Perdagangan Palangka Raya latih pelaku UKM pemasaran daring