Sejumlah warga dilanda musibah, Agustiar Sabran berkunjung dan berikan bantuan

id dpr ri agustiar sabran, bantuan warga kapuas, kuala kapuas, musibah angin kencang, kapuas

Sejumlah warga dilanda musibah, Agustiar Sabran berkunjung dan berikan bantuan

Anggota Komisi III DPR RI Agustiar Sabran didampingi Ketua KNPI Kalteng Muhammad Alfian Mawardi, menyerahkan bantuan untuk korban angin kencang di Kabupaten Kapuas, Jumat (10/11/2023).  (ANTARA/All Ikhwan)

Kuala Kapuas (ANTARA) -
Anggota Komisi III DPR RI Agustiar Sabran memberikan bantuan kepada korban terdampak angin kencang di Handil Parimas, Desa Pulau Telo Baru, Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, Jumat (10/11) sore.
 
"Ini (penyerahan bantuan) spontan saja, kita berbagi untuk sesama. Jadi, ini kewajiban semua insan," tegas Agustiar Sabran di sela penyerahan bantuan.
 
Penyerahan bantuan saat itu juga disaksikan Kepala Desa Pulau Telo Baru, Muhammad Bob Mahaputra dan beberapa warga setempat.
 
Bantuan berupa sejumlah bahan kebutuhan pokok tersebut diserahkan langsung oleh wakil rakyat Dapil Kalteng tersebut turut didampingi Ketua KNPI Kalteng Muhammad Alfian Mawardi.
 
Lebih lanjut politisi dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini menyatakan, berbagi itu merupakan hal yang wajar apabila diberi kelebihan. Terlebih lagi, sambungnya, dirinya merupakan anggota DPR yang diberi amanah oleh masyarakat Kalteng.
 
"Jadi, hal-hal yang seperti ini sudah menjadi kewajiban kita untuk membantu, bukan hanya saya saja tetapi juga kewajiban semua," jelasnya.

Baca juga: Kabut asap kembali selimuti Kapuas
 
Melalui bantuan yang diberikan, diharap masyarakat yang terdampak angin kencang dapat terbantu. Selain itu diharap agar masyarakat untuk semakin peduli dengan sesama, khususnya kepada yang sedang dilanda musibah.
 
"Semoga ini bisa memotivasi bagi yang lainnya untuk saling berbagi," demikian Agustiar Sabran.
 
Sebelumnya, bencana angin kencang yang menerjang rumah warga di Handil Parimas, Desa Pulau Telo Baru, Kapuas terjadi pada, Selasa (7/11).
 
Beberapa rumah warga yang mengalami rusak berat akibat diterjang angin kencang di antaranya adalah milik Hururman dan Fatmawati.
 
Selain angin kencang menerjang rumah warga di Handil Parimas, Desa Pulau Telo Baru, kejadian serupa juga menerjang salah satu rumah warga di jalan Tjilik Riwut Kota Kuala Kapuas.