Jakarta (ANTARA) - Sony Pictures Animation mengonfirmasi sekuel film "Spider-Man: Into the Spider-Verse" akan tayang di bioskop pada tanggal 8 April 2022, demikian dilansir Deadline, Sabtu.
Produser "Into the Spider-Verse" Phil Lord dan Christopher Miller kembali memproduksi sekuel keduanya. Miller pun ikut mengonfirmasi berita tentang sekuel terbaru melalui akun Twitternya.
Sekuel pertamanya yang merupakan kolaborasi antara Marvel, Columbia Pictures, dan Sony itu dirilis pada Desember 2018 dan meraup 190 juta dolar AS di dalam negeri dan 375 juta dolar AS secara global.
Film yang mempertemukan Miles Morales dengan berbagai karakter Spider-Man itu juga berhasil meraih banyak penghargaan bergengsi di dunia, termasuk memenangkan piala Oscar 2019 untuk kategori Fitur Animasi Terbaik.
"Spider-man: Into The Spider-verse" telah dipuji secara luas sebagai pendekatan animasi yang baru, berani, dan segar dengan gambar tangan bernuansa retro yang kuat. Film itu juga diklaim mempengaruhi industri film animasi Hollywood menjadi lebih heterogen.
Sementara, Sony menyebut proyek film animasi lain, "Vivo" yang merupakan film animasi musikal bersama Lin-Manuel Miranda, akan dirilis pada April 2021 atau mundur lima bulan dari jadwal sebelumnya menyusul jadwal peluncuran "Spider-verse 2".
Vivo semula dijadwalkan rilis pada 6 November 2020 dan lantas diatur ulang untuk rilis pada Desember 2020.
Penerjemah: Arnidhya Nur Zhafira
Berita Terkait
Tom Holland dan Zendaya sudah baca draf naskah "Spider-Man 4" bersama
Sabtu, 19 Oktober 2024 13:22 Wib
Maarten Paes jadi Man of the Match Indonesia lawan Australia
Rabu, 11 September 2024 5:57 Wib
Sidang terkait 115 pelanggaran keuangan Man City dipercepat
Selasa, 13 Agustus 2024 13:43 Wib
Man City akui kecolongan ketika ditumbangkan Manchester United
Minggu, 26 Mei 2024 13:38 Wib
Jeonghan dan Wonwoo SEVENTEEN siap luncurkan single album 'THIS MAN'
Senin, 20 Mei 2024 8:58 Wib
Man City rayakan gelar Liga Premier bersejarah empat kali beruntun
Senin, 20 Mei 2024 7:56 Wib
Silva nilai laga Fulham kontra Man City sebagai tantangan
Sabtu, 11 Mei 2024 20:03 Wib
Man City kejar Arsenal di puncak klasemen Liga Inggris
Minggu, 5 Mei 2024 7:47 Wib