Jakarta (ANTARA) - Mazda Motor Corp. mulai menerima pemesanan untuk kendaraan sport utility vehicle (SUV) CX-5 facelift, demikian dikutip Kyodo, Selasa.
CX-5 facelift akan mulai dijual di Jepang pada awal Desember dengan harga mulai dari 2.678.500 yen (Rp337 juta) hingga 4.075.500 yen (Rp513 juta). Produsen mobil Jepang itu tidak mengungkapkan target penjualan.
Facelift yang dilakukan termasuk struktur peredam kejut yang diubah untuk mengurangi kelelahan pengemudi dan area kargo yang didesain ulang sehingga memudahkan memuat dan mengeluarkan bagasi.
Kendaraan tersebut akan tersedia dalam dua model khusus, yaitu Field Journey yang menggunakan bahan tahan air di area kargo dan Sports Appearance dengan aksen interior dan eksterior hitam.
CX-5 adalah model inti Mazda, menyumbang 29 persen dari penjualan globalnya pada tahun 2020. SUV yang ditingkatkan tersebut akan diluncurkan di Amerika Serikat musim dingin ini dan di Eropa awal tahun depan.
Berita Terkait
Ini spesifikasi dan harga SUV off-road listrik Chery J6 yang baru meluncur
Senin, 25 November 2024 9:04 Wib
Bridgestone pamerkan ban untuk SUV di GIIAS 2024
Jumat, 26 Juli 2024 9:14 Wib
VW luncurkan mobil listrik SUV ID. UNYX di China
Selasa, 23 Juli 2024 9:25 Wib
SUV listrik Neta X bakal dirilis di GIIAS 2024
Minggu, 14 Juli 2024 11:53 Wib
Xiaomi lakukan uji coba jalan SUV pertamanya
Senin, 24 Juni 2024 9:38 Wib
Haval H6 secara resmi masuki pasar dengan harga mulai Rp265 juta
Kamis, 20 Juni 2024 12:17 Wib
Wuling luncurkan gambar SUV terbarunya Starlight S di China
Selasa, 18 Juni 2024 21:44 Wib
SUV listrik Volvo pabrikan China meluncur dengan harga mulai Rp443 juta
Senin, 20 Mei 2024 13:02 Wib