"Kami percaya Automated Sales Center (ASC) yang inovatif ini akan melengkapi 35 saluran distribusi yang sudah ada sebelumnya yang tersebar di seluruh Indonesia,” ujar Senior Director & General Manager Herbalife Nutrition Indonesia Andam Dewi dalam siaran pers pada Sabtu.
ASC bertujuan untuk meningkatkan pelayanan dan kelancaran distribusi produk Herbalife Nutrition bagi member independen.
Automated Sales Center (ASC) adalah konsep smart vending machine yang dikelola oleh Herbalife Nutrition Indonesia untuk memudahkan anggota dalam membeli produk Herbalife Nutrition secara cepat.
Penambahan mesin pintar ini memperkuat komitmen Herbalife Nutrition Indonesia untuk mengikuti perkembangan teknologi dan memenuhi permintaan member independen dan customer.
Saat ini, fasilitas ASC hanya tersedia di Gedung Veranda Cibis Nine, Cilandak, Jakarta Selatan, dan di Metropolitan Mall Bekasi.
ASC Machines menyediakan semua produk inner nutrition seperti F1 Nutritional Shake (5 rasa), Personalized Protein Powder, Herbal Aloe Concentrate (3 rasa), Herbalife Tea (4 rasa), Fiber and Herbs, Niteworks, Herbalifeline1000, Nutrition Active, Cell-u-loss, dan Mixed Fiber. Pembayaran dapat menggunakan kartu kredit.
"Kami berharap dengan meningkatnya saluran distribusi, kami memastikan layanan dan produk Herbalife Nutrition mudah diakses serta terus berkomitmen dalam penyebaran gaya hidup sehat dan aktif melalui nutrisi seimbang dan olahraga teratur bagi masyarakat di seluruh Indonesia," kata Andam Dewi.
Baca juga: Tips mengatur makan agar diet sehat dan efektif
Baca juga: Ini penjelasan 6 tipe diet vegetarian
Baca juga: Diet sehat hingga aktif secara seksual bantu cegah kanker prostat