Distan Kapuas bagi-bagi bendera kepada pengendara

id Distan Kapuas bagi-bagi bendera merah putih kepada pengedara, kalteng, kapuas, hut ri

Distan Kapuas bagi-bagi bendera kepada pengendara

Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Kapuas, Yaya, memberikan bendara merah putih kepada pengendara yang melintas, Kamis (10/8/2023). ANTARA/HO-Diskominfo Kapuas

Kuala Kapuas (ANTARA) - Dinas Pertanian Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, membagi-bagikan bendera merah putih kepada pengendara yang melintasi Kawasan jalan Pemuda Kuala Kapuas, Kamis.

“Kegiatan ini, dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78,” kata Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Kapuas, Yaya.

Selain itu, lanjutnya, kegiatan ini dilakukan untuk menggugah rasa cinta tanah air dan juga untuk meningkatkan semangat nasionalisme seluruh masyarakat di kabupaten setempat.

“Kita mengharapkan dengan kita membagikan bendera merah putih ini, selain untuk menyemarakkan peringatan HUT Kemerdekaan RI, juga agar masyarakat semakin tumbuh rasa cintanya kepada tanah air Indonesia,” harapnya.

Adapun dalam kegiatan ini, jajaran Dinas Pertanian Kabupaten Kapuas membagikan bendera merah putih sebanyak 150 lembar dan disambut baik oleh masyarakat setempat.

Baca juga: DPRD Kapuas ikuti bimtek optimalisasi pembahasan APBD Perubahan 2023

Kegiatan yang mengambil tempat di depan Kantor Dinas Pertanian setempat, dipimpin langsung oleh Kadis Pertanian Kapuas, Yaya, dan diikuti jajaran pegawai di lingkungan Dinas Pertanian setempat.

Sementara itu, Saleh, salah satu pengendara yang melintasi Kawasan tersebut, mengaku senang dan menyambut baik adanya pembagian bendera merah putih tersebut.

“Ini sangat bagus dan mengingatkan kita perjuangan para pahlawan. Tentunya kita sebagai generasi penerus dapat melanjutkan perjuangan pahlawan yang telah mendahului kita,” kata Saleh.

Ditambahkannya, diharapkan pembagian bendera merah putih ini tidak hanya sampai di sini, namun di tahun-tahun berikutnya dapat terus dilaksanakan, untuk mengingatkan masyarakat semakin tumbuh rasa cintanya kepada tanah air Indonesia.

Sementara itu, selain pembagian bendera, dalam kesempatan itu juga dilaksanakan berbagai lomba yang tidak hanya diikuti Dinas Pertanian kabupaten Kapuas, melainkan ada sebanyak 23 Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) kecamatan yang juga ikut memeriahkan kegiatan lomba tersebut.

Baca juga: Berkas perkara mantan bupati Kapuas dan istri dilimpahkan ke Tipikor Palangka Raya

Baca juga: Pemkab Kapuas - Poliban kerja sama kembangkan "Desa Cerdas"

Baca juga: Disdik Kapuas apresiasi kelompok kerja Kepsek gelar lomba LKBB