Dishanpang Kalteng berhasil meraih predikat menuju informatif

id Pemprov Kalteng, Dishanpang Kalteng, Riza Rahmadi, keterbukaan informasi publik, komisi informasi, ki

Dishanpang Kalteng berhasil meraih predikat menuju informatif

Kepala Dishanpang Kalteng Riza Rahmadi menerima penghargaan atas raihan predikat menuju informatif dalam kegiatan Anugerah Keterbukaan Badan Publik Kalimantan Tengah 2023, Palangka Raya, Senin malam (11/12/2023).  (ANTARA/Muhammad Arif Hidayat)

Palangka Raya (ANTARA) -
Dinas Ketahanan Pangan (Dishanpang) Kalimantan Tengah berhasil meraih predikat menuju informatif untuk kualifikasi badan publik perangkat daerah lingkup pemerintah provinsi dengan nilai 84,57.
 
Penghargaan atas capaian ini diterima Kepala Dishanpang Kalteng Riza Rahmadi pada kegiatan Anugerah Keterbukaan Informasi Publik Provinsi Kalimantan Tengah pada 2023 di Palangka Raya, Senin (11/12) malam.
 
"Capaian ini menunjukkan Dinas Ketahanan Pangan terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanannya kepada publik, termasuk dalam pengimplementasian keterbukaan informasi," kata Riza Rahmadi.
 
Pihaknya berkomitmen untuk terus meningkatkan kinerjanya termasuk dalam hal keterbukaan informasi publik. Hal ini menurutnya demi mewujudkan penyelenggaraan negara yang baik sekaligus mengembangkan informasi masyarakat. 
 
"Sesuai tugas dan fungsinya di antaranya Dinas Ketahanan Pangan adalah menjaga ketahanan pangan daerah. Berkaitan hal ini untuk berbagai informasi yang memang merupakan hak masyarakat, selalu kami sampaikan kepada publik," terangnya.

Baca juga: Pemprov Kalteng terus akselerasikan peningkatan badan publik berpredikat informatif
 
Riza memaparkan, termasuk selama ini berkaitan fluktuasi harga hingga berbagai upaya serta kondisi berkaitan tingkat inflasi, selalu pihaknya sampaikan secara terbuka sehingga masyarakat mengetahuinya serta diharap turut memiliki kesadaran berpartisipasi dalam menjaga ketahanan pangan daerah.
 
Sementara itu Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah terus mengakselerasikan peningkatan badan publik di wilayah setempat untuk memiliki predikat informatif maupun menuju informatif. 
 
"Saya ucapkan selamat kepada badan publik yang telah memperoleh predikat informatif dan juga menuju informatif, agar terus menjaga kinerja secara optimal," kata Sekretaris Daerah Kalteng Nuryakin. 
 
Untuk itu diharapkan badan publik yang telah memiliki predikat informatif maupun menuju informatif, agar selalu mengembangkan inovasi demi mencapai kualitas pelayanan informasi publik semakin baik.