Nanga Bulik (ANTARA) - Pj Bupati Lamandau, Kalimantan Tengah Lilis Suriani turut menghadiri pelepasan siswa/siswi KB dan TK Beata Maria Helena di Nanga Bulik, Rabu.
Dalam kesempatan ini Lilis berpesan kepada para orangtua agar dapat mengawasi anak-anaknya, termasuk membatasi akses anak-anak terhadap gawai.
“Terutama jangan biarkan anak-anak terlena dengan penggunaan gadget atau gawai, mari kita terus bersinergi dan berkomunikasi mendampingi anak-anak bersama para guru dan orang tua," ucapnya.
Oleh karenanya peran orangtua dalam pendampingan tumbuh kembang anak sangatlah penting, sehingga diharapkan hal ini tidak dianggap remeh.