Universitas Muhammadiyah Palangkaraya berlakukan pembelajaran berbasis proyek dan riset

id umpr,palangka raya,kalimantan tengah,kalteng

Universitas Muhammadiyah Palangkaraya berlakukan pembelajaran berbasis proyek dan riset

Rapat persiapan tahun ajaran baru semester ganjil 2025/2026, di Aula utama Kampus 1 UMPR Jalan RTA Milono Km 1,5 Palangka Raya. (ANTARA/HO-Humas UMPR)

Palangka Raya (ANTARA) - Universitas Muhammadiyah Palangkaraya (UMPR) mulai memberlakukan pembelajaran berbasis proyek dan riset sebagai salah satu terobosan dalam meningkatkan kualitas dan kompetensi lulusan baik tingkat sarjana S1 maupun S2.

"Melalui terobosan ini, dosen melakukan pembelajaran berbasis proyek 'Project Based Learning' (PBL) khusus untuk jenjang S1 dan pembelajaran berbasis riset 'Research Based Learning' (RBL) untuk jenjang S2," kata Rektor UMPR Assoc Prof Dr Muhamad Yusuf MAP di Palangka Raya, Jumat.

Dia menerangkan, sistem ini diberlakukan agar mahasiswa terbimbing secara maksimal dari awal masuk baik dari sisi pengajaran, pengabdian dan penelitian, sampai mahasiswa yang bersangkutan selesai kuliah.

Melalui sistem ini, seorang dosen mengajar dan meneliti bersama mahasiswa yang dia bimbing dari semester awal sampai selesai secara berkelompok.

"Membekali mahasiswa dengan kepakaran yang dimiliki dosen tersebut, termasuk meneliti dan membimbing mahasiswa selesai tepat waktu,” kata Rektor UMPR ketika memimpin rapat persiapan tahun ajaran baru semester ganjil 2025/2026, di Aula utama Kampus 1 UMPR Jalan RTA Milono Km 1,5 Palangka Raya.

Dengan demikian, lanuut dia, dosen akan mengenal mahasiswanya dengan baik. Termasuk asal usul mahasiswanya, perkembangan kuliahnya sampai memberikan solusi kalau mahasiswa tersebut menghadapi masalah atau sakit.

Menurut dia, salah satu tugas pokok seorang dosen yaitu memberikan pelayanan kepada mahasiswa dengan sebaik-baiknya, selain melaksnakan Tri Darma perguruan tinggi.

Rektor juga menyampaikan, dengan menggunakan sistem itu juga maka kinerja seorang dosen akan terukur dengan jelas.

“Menggunakan instrumen itu, maka Rektor akan mudah memantau karir dosen untuk ke jenjang berikutnya atau sebaliknya memberikan sanksi, dilihat dari inovasi-inovasi dan keberadaan pembimbingan dosen wali tersebut,” ucapnya.

Sementara Wakil Rektor 1 UMPR Assoc Prof Dr Chandra Anugrah Putra, MIKom menjelaskan, pembelajaran berbasis proyek (PBL) dan pembelajaran berbasis riset (RBL) adalah sistem pembelajaran atau penelitian yang menekankan keaktifan mahasiswa dengan pembelajaran pengalaman secara langsung.

Sistem pembelajaran berbasis proyek dan riset ini, mendapat dukungan semua fakultas dan siap mengimplementasikan dengan menyesuaikan dengan sistem penilaian yang sudah ditentukan oleh Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi.

“Jadi kita mulai semester ini menekankan semua dosen mendorong mahasiswa untuk bisa aktif dengan menekankan pada pembuatan produk dan penelitian atau penemuan ilmiah yang berguna bagi masyarakat,” kata Chandra.


Pewarta :
Uploader : Admin 2
COPYRIGHT © ANTARA 2025

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.