Omega-3 tak mampu atasi cemas meski menyehatkan tubuh

id omega 3,atasi kecemasan,Omega-3 tak mampu atasi cemas meski menyehatkan tubuh

Omega-3  tak mampu atasi cemas meski menyehatkan tubuh

Ilustrasi Omega-3 (Shutterstock)

Jakarta (ANTARA) - Konsumsi asam lemak omega-3 memang menyehatkan tubuh, tetapi zat ini tak berpengaruh mengatasi kecemasan dan depresi, menurut sebuah tinjauan sistematis dalam British Journal of Psychiatry.

Untuk sampai pada kesimpulan ini, para peneliti mengamati 31 percobaan pada orang dewasa dengan dan tanpa depresi atau kecemasan.

Lebih dari 41.470 peserta dipilih secara acak untuk mengonsumsi lebih banyak lemak omega-3 atau mempertahankan asupan seperti biasa, selama setidaknya enam bulan.

Baca juga: Peran penting omega 3 dan 6 untuk pertumbuhan anak

Dilansir Science Daily, mereka menemukan bahwa suplemen memiliki sedikit atau tidak ada efek dalam mencegah gejala depresi atau kecemasan.

"Penelitian kami sebelumnya telah menunjukkan suplemen omega-3 rantai panjang, termasuk minyak ikan, tidak melindungi terhadap kondisi seperti penyakit jantung, stroke, diabetes atau kematian," kata Dr Lee Hooper, dari Norwich Medical School UEA.

Dia mengatakan, temuan ini bisa menjadi dasar bagi ahli untuk tidak mendorong omega tiga sebagai pengobatan kecemasan dan depresi.

Baca juga: Kendalikan porsi makan dengan Omega-3

Hal senada diungkapkan, Dr Katherine Deane, dari Fakultas Ilmu Kesehatan UEA. Menurut dia, tidak ada nilai nyata pada orang yang menggunakan suplemen minyak omega-3 untuk pencegahan atau pengobatan depresi dan kecemasan.

Omega-3 adalah jenis lemak yang bisa ditemukan dalam makanan yang kita makan termasuk kacang-kacangan dan biji-bijian dan ikan berlemak, seperti salmon. Lemak ini juga tersedia sebagai suplemen tanpa resep dan banyak dibeli dan digunakan.

Asam lemak omega-3 memiliki banyak manfaat kesehatan seperti membantu relaksasi otot, pencernaan dan pembekuan darah.

Baca juga: Omega-3 mampu atasi gangguan kecemasan

Baca juga: Makanan ini bantu lawan polusi udara

Baca juga: Ini keuntungan dari konsumsi minyak ikan