Jakarta (ANTARA) - Selebritas TikTok asal Amerika Serikat Nessa Barrett meminta maaf karena dia bersama temannya telah berjoget menggunakan latar belakang suara laki-laki yang melantunkan bacaan ayat Alquran pada platform berbagi video pendek tersebut.
"Aku sudah minta maaf, tapi banyak orang merasa kalau itu tidak cukup, jadi aku mau memperjelas lagi di sini kalau aku sangat menyesal dan minta maaf pada mereka yang tersinggung," kata Barrett lewat unggahan video di TikTok pada 11 April 2020.
Gadis 17 tahun itu mengaku kalau dia sudah tidak acuh saat joget dengan audio tersebut dan bukan karena dia membenci.
Ia bahkan tak tahu kalau suara lelaki itu sebetulnya sedang melantunkan ayat Quran.
"Seandainya aku tahu itu sesuatu yang sangat suci, aku tak akan pernah menggunakannya."
Unggahan Barrett itu menuai bermacam reaksi namun tiga komentar yang paling banyak dapat likes adalah yang menyampaikan penerimaan maaf.
Nessa Barrett mulai TikTok pada Maret 2019 dan sejak saat itu telah memiliki sekira 6 juta lebih pengikut.
Kekasih seleb TikTok Josh Richards itu mendulang lebih banyak pengikut setelah insiden itu. Bahkan akun YouTube nya juga mengalami lonjakan subscribers sejak hari dia mengunggah video TikTok dengan audio Quran dan kemudian menghapus lagi.
Penerjemah: Ida Nurcahyani
Berita Terkait
Benarkah Presiden Prabowo akan blokir TikTok Shop? Ini faktanya
Selasa, 26 November 2024 13:16 Wib
Diduga penistaan agama, tiga akun TikTok dilaporkan ke Polda Sumut
Rabu, 23 Oktober 2024 19:06 Wib
Sebanyak 60 orang keracunan makanan di kantor Tik Tok
Rabu, 31 Juli 2024 14:32 Wib
Erick Thohir siap pertemukan CEO TikTok dan YouTube dengan Presiden
Rabu, 31 Juli 2024 8:41 Wib
Menteri BUMN minta TikTok tingkatkan investasi di Indonesia
Rabu, 10 Juli 2024 17:52 Wib
TikTok berusaha atasi masalah pada akun-akun terkenal
Rabu, 5 Juni 2024 14:37 Wib
TikTok lakukan uji coba fitur unggahan konten video berdurasi 60 menit
Minggu, 26 Mei 2024 18:30 Wib
TikTok gugat pemerintah AS
Rabu, 8 Mei 2024 16:58 Wib