Suzuki beri insentif cicilan triwulan untuk Ertiga dan XL7

id Suzuki,xl7,ertiga,insentif ppnbm,Suzuki beri insentif cicilan triwulan untuk Ertiga dan XL7,Pajak mobil

Suzuki beri insentif cicilan triwulan untuk Ertiga dan XL7

Suzuki Ertiga dan Suzuki XL7. ANTARA/suzuki.co.id/pri. (ANTARA/suzuki.co.id)

Jakarta (ANTARA) - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menghadirkan program untuk memudahkan konsumen yang membeli kendaraan XL7 dan Ertiga pada periode Maret hingga Mei karena akan mendapatkan tiga kali potongan angsuran dari Suzuki Finance secara langsung.

Asst. to Sales 4W Dept Head PT Suzuki Indomobil Sales, Sukma Dewi mengungkapkan bahwa program itu dibuat agar konsumen lebih mudah mendapatkan produk-produk Suzuki karena keterjangkauan biaya.

Baca juga: Suzuki prediksi penjualan bulanan naik 20 persen berkat PPnBM

"Setelah harga mobil turun sesuai program PPnBM 0 persen, kami masih memberikan potongan 3 kali angsuran untuk konsumen yang ingin membeli XL atau All New Ertiga. Promo ini hanya berlangsung hingga bulan Mei 2021. Jadi konsumen yang ingin membeli mobil untuk kebutuhan Lebaran, bisa memanfaatkan promo spesial ini," ungkap Sukma Dewi dalam resminya, Rabu.

Program potongan tiga kali angsuran itu sudah berlangsung sejak 15 Maret hingga Mei 2021 dan hanya berlaku di wilayah Jabodetabek dan pulau Jawa.

Pemotongan harga mulai dari Rp12 juta hingga Rp18 juta tergantung mobil yang dipilih serta berlaku untuk tenor 4 dan 5 tahun. Pada program ini, Suzuki Finance juga memberikan berbagai pilihan kemudahan dalam pembayaran angsuran tiap bulannya.

Selain itu, khusus bagi konsumen yang membeli XL7 atau All New Ertiga di bulan Maret 2021 akan mendapatkan asuransi banjir gratis selama 1 tahun. Semua program menguntungkan ini merupakan apresiasi Suzuki bagi konsumen Indonesia yang menginginkan mobil berkualitas dengan harga terjangkau.