PDAM Barito Utara hentikan distribusi air sehari

id pdam barito utara,pembersihan bak air,instalasi pdam barut,muara teweh,kalteng

PDAM Barito Utara hentikan distribusi air sehari

Bak pengolahan air bersih PDAM Barito Utara.ANTARA/HO

Muara Teweh (ANTARA) - Perusahaan Daerah Air Minum Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah, menjadwalkan menghentikan pendistribusian air bersih ke pelanggan guna dilakukan pengurasan dan pembersihan instalasi pengolah air secara menyeluruh.

"Penghentian distribusi air ke masyarakat ini dilakukan pada Sabtu (10/4) yang rencananya satu hari penuh," kata Direktur PDAM Barito Utara Roosmanjaya Anor di Muara Teweh, Rabu.

Menurut dia, pekerjaan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kualitas produksi air baku.

Sehingga pendistribusian air minum ke masyarakat di dalam kota Muara Teweh dan sekitarnya dihentikan untuk sementara selama pembersihan.

"Namun jika pekerjaanya cepat selesai maka pendistribusian air langsung kita jalankan ke pelanggan. Kami berharap pekerjaan ini dapat diselesaikan sesuai dengan rencana dan tidak ada kendala di lapangan," katanya yang akrab dipanggil Jaya itu.

Jaya mengatakan, dengan adanya penghentian penyaluran air ini, pihaknya mengimbau kepada pelanggan agar dapat memastikan ketersediaan stok air bersih di rumah masing-masing. Selain itu, warga dapat menampung persedian air minum secukupnya sebelum pemadaman.

Selama pekerjaan pembersihan tersebut, pihaknya tidak melayani pendistribusian air menggunakan mobil tangki, karena semua air dalam bak pengolahan dibuang atau dikuras. 

"Kami mengharapkan dan tidak ada kendala, pembersihan itu sudah selesai siang hari atau sekitar pukul 13.00 WIB," ujar Jaya.