Nanga Bulik (ANTARA) - Pj Bupati Lamandau, Kalimantan Tengah Lilis Suriani sekaligus Selaku Bunda PAUD kabupaten mengunjungi TK Negeri Pembina Kabupaten Lamandau di Jalan Melati, Senin (10/6).
Dengan mendukung sekolah berkonsep inklusif, yaitu sekolah yang memiliki prinsip utama, bahwa setiap anak seperti Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) memiliki nilai yang sama, katanya di sela kegiatan.
"Harus diperlakukan dengan penuh hormat, dan memberikan ruang belajar yang setara dengan anak lainnya, karena pentingnya pendidikan bagi semua anak, tanpa memandang perbedaan," tuturnya.
Kedatangan Bunda PAUD didampingi Kabid pembinaan PAUD Pendidikan Non Formal Disdikbud, disambut oleh 144 siswa siswi TK bersama Dewan Guru.
Bunda PAUD juga berinteraksi dengan seorang ABK, Tita, yang bersekolah di TK Pembina tersebut.
“Saya mengapresiasi dewan guru dan anak-anak lainnya tanpa membedakan perlakuan terhadap ABK, dan kami mengimbau kepada sekolah-sekolah lainnya agar dapat mencontoh dalam menerima anak-anak dengan berkebutuhan khusus dengan baik, tanpa diskriminasi”, lanjut Bunda Paud.
Lilis mengajak semua pihak untuk bersama-sama menyayangi mereka, ajak main bersama, agar mereka turut merasakan yakni keberadaannya dapat diterima.
"Mari kita jaga bersama anak-anak kita terutama pada perilaku bullying di sekolah, ini juga menjadi salah satu tugas kami sebagai Bunda PAUD," ujarnya.