Pemkab berangkatkan kafilah Barsel ikuti FASI XII tingkat Provinsi Kalteng

id Kabupaten Barito Selatan, Provinsi Kalimantan Tengah, Kalteng, Barito Selatan, Festival Anak Sholeh Indonesia, Festival Anak Sholeh Indonesia Kalteng

Pemkab berangkatkan kafilah Barsel ikuti FASI XII tingkat Provinsi Kalteng

Sekda Barito Selatan, Eddy Purwanto berfoto bersama dengan dengan kafilah usai acara pelepasan, di Buntok, Selasa (8/10). ANTARA/Bayu Ilmiawan.

Buntok (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Barito Selatan memberangkatkan kafilah setempat untuk mengikuti Festival Anak Sholeh Indonesia (FASI) XII tingkat Provinsi Kalimantan Tengah, di Palangka Raya pada 10-13 Oktober 2024.

"Atas nama Pemkab mendoakan agar seluruh kafilah yang berangkat dapat sampai dengan selamat dan sukses mengikuti ajang tersebut," kata Sekda Barito Selatan, Eddy Purwanto, di Buntok, Selasa.

Ia berharap kafilah Barito Selatan mendapat hasil yang terbaik, sehingga bisa berlanjut ke tingkat nasional di Bekasi pada pada 24 - 27 Oktober 2024 mendatang. Dirinya juga menyampaikan bahwa kegiatan tersebut sarat dengan nilai ibadah dan aqidah  bagi kalangan generasi usia dini, dan tentu saja menjadi tugas pokok bagi semua dalam upaya menyelamatkan moral dan menyehatkan mental anak-anak Indonesia.

"Hal itu dilakukan agar anak-anak dapat terjaga dengan baik, terutama dari berbagai pengaruh negatif di tengah maraknya globalisasi," ucapnya mewakili Penjabat Bupati Barito Selatan, Deddy Winarwan.

Ia juga berharap kegiatan yang dilaksanakan tersebut menjadi wadah untuk menjalin Ukhuwah Islamiyah dan pengembangan kualitas pendidikan anak.

"Selain sebagai wahana pagelaran lomba kreativitas para santri berprestasi, kegiatan FASI ini tentu juga diharapkan sebagai wadah untuk menjalin Ukhuwah Islamiyah," kata dia.

Termasuk juga, lanjut Eddy, dalam pengembangan kualitas pendidikan anak menuju lahirnya generasi bangsa yang andal, tangguh, memiliki etika, motivasi, moral dan kepribadian yang baik, serta berakhlak mulia, sehingga dapat menjadi pemenang dalam persaingan global secara bermartabat.

"Saya ucapkan selamat jalan kepada kafilah FASI Barito Selatan. Semoga selamat sampai tujuan, dan junjung tinggi sportivitas, serta jaga nama baik daerah, jaga kesehatan dan jaga kekompakan," harapnya.

Baca juga: Pemkab Barsel kembali raih penghargaan dari Kemenpan RB

Sementara itu, mewakili ketua kafilah, Ustadz HM Iqbal Jauhari menyampaikan untuk jumlah kafilah yang diberangkatkan ini sebanyak 120 orang.

"Sebanyak 120 orang ini terdiri dari 50 orang santri sebagai peserta, dan 48 orang sebagai pelatih, serta pendamping dan 22 orang penggembira yang terdiri dari ustadz serta ustadzah dan orang tua santri," terangnya.

Ia mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Barito Selatan yang telah mendukung Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Barito Selatan untuk mengikuti FASI XII tingkat provinsi tersebut.

Disamping itu, ia juga mengatakan, kafilah Barito Selatan pernah empat kali menjadi juara umum dan diharapkan pada kegiatan ini bisa mengembalikan kejayaan tersebut.

"Kita mengharapkan doakan dari seluruh masyarakat Barito Selatan, semoga selalu dalam keadaan sehat walafiat serta selamat dalam perjalanan dan mudah-mudahan kita bisa meraih hasil yang terbaik," demikian Eddy.

Baca juga: Kesbangpol Kalteng edukasi masyarakat Barsel terkait pencegahan dan penanggulangan ekstremisme

Baca juga: Pelantikan unsur pimpinan DPRD Barsel definitif menunggu rekomendasi PDIP

Baca juga: DPRD apresiasi tim seni budaya Barsel raih penghargaan internasional