Tamiang Layang (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Barito Timur, Kalimantan Tengah menggelar penandatanganan pakta integritas dan perjanjian kinerja secara serentak kepada seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Penjabat Bupati Barito Timur, Indra Gunawan di Tamiang Layang, Jumat, mengatakan penandatanganan pakta integritas ini sebagai wujud komitmen seluruh Kepala OPD dalam memastikan bahwa setiap program kerja yang dijalankan selaras dengan visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati terpilih.
"Pakta integritas adalah langkah awal dalam mensukseskan program pembangunan yang akan dilaksanakan Bupati dan Wakil Bupati Barito Timur periode 2025 - 2030," ucapnya.
Indra menjelaskan, seluruh pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Barito Timur agar bekerja dengan semangat tinggi, menjaga solidaritas dan selalu mendukung program-program Bupati dan Wakil Bupati terpilih yang akan segera dilantik. Hal ini demi kemajuan dan pembangunan daerah yang selaras.
Apalagi, dirinya tidak lama lagi akan meninggalkan Barito Timur mengharapkan penandatanganan pakta integritas dan perjanjian kinerja ini didukung sepenuhnya dari seluruh pejabat OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Barito Timur, dan dapat menjalankan tugas dan tanggung jawabnya dengan penuh integritas, profesionalisme, serta berorientasi pada pelayanan publik yang optimal.
Baca juga: Pemkab Bartim sinkronisasi program dengan bupati dan wakil bupati terpilih
"Dengan adanya penandatanganan Pakta Integritas dan Perjanjian Kinerja ini, diharapkan seluruh OPD di lingkungan Pemkab Bartim dapat menjalankan tugas dan tanggung jawabnya dengan penuh integritas, profesionalisme, serta berorientasi pada pelayanan publik yang optimal," ujarnya.
Kepala Inspektorat Barito Timur, Josmar Banjar L Nahor, dirinya selaku Inspektor akan mengawal terus penandatanganan pakta integritas dan perjanjian kerja yang secara dipimpin Pj Bupati Barito Timur, Indra Gunawan.
"Hal ini juga sebagai bentuk komitmen bersama dalam mendukung tata kelola pemerintahan di Kabupaten Barito Timur yang lebih baik dan transparan," demikian Josmar.
Baca juga: Terpilih jadi Bupati Barito Timur, M Yamin paparkan 20 program prioritas
Baca juga: Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Bartim terpilih digelar di Jakarta
Baca juga: Legislator Kalteng: Warga Barsel minta pembangunan pagar sekolah