Jakarta (ANTARA News) - Aplikasi transportasi mobile, GrabTaxi, Rabu, meluncurkan trial versi beta dari layakan ojek GrabBike.
"Ojek telah menjadi mode transportasi yang sangat populer di Indonesia
sehingga hanya tinggal menunggu waktu saja sebelum kami mengubahnya,"
kata GrabTaxi Holding Group Vice President of Marketing Cheryl Goh dalam
keterangan persnya, Rabu.
"Keamanan penumpang adalah hal terpenting bagi kami dan ini pun berlaku
bagi GrabBike. Berkat GrabBike, bepergian menggunakan ojek sekarang
terjamin keamanannya dan terasa lebih nyaman," tambahnya.
Lewat layanan GrabBike, setiap orang dapat memesan online ojek yang aman
karena dilengkapi fitur keselamatan seperti pelacakan secara langsung
dan perlindungan asuransi, cukup dengan menekan beberapa tombol pada
ponsel pintar.
"GrabBike memiliki fitur keamanan yang sama dengan GrabTaxi. Hal ini
sangatlah penting karena kami ingin para pengguna aplikasi kami selalu
merasa aman dan dapat mempercayai kami ketika menggunakan layanan kami,"
kata Goh.
Beberapa fitur keamanan kunci dalam GrabBike yaitu rute perjalanan yang
dapat dilacak secara langsung dan identitas pengemudi (nama, plat nomor,
nomor ponsel serta foto diri) yang dapat segera diketahui saat pengguna
melakukan pemesanan.
Pengguna juga dapat membagikan detail informasi perjalanan kepada
orang-orang terdekatnya secara seketika melalui fungsi Share My Ride
pada aplikasi GrabTaxi.
Berita Terkait
Pj Bupati dukung dan apresiasi Polres Kobar luncurkan program Bhatani
Selasa, 12 November 2024 16:25 Wib
Bantu wujudkan kesejahteraan petani, Polres Kobar luncurkan program Bhatani
Selasa, 12 November 2024 16:11 Wib
NBA luncurkan film pendek 'The HEIST II' jelang Emirates NBA Cup
Rabu, 30 Oktober 2024 14:31 Wib
Bank Kalteng luncurkan logo baru di HUT ke-63, siap jawab tantangan era digital
Rabu, 30 Oktober 2024 5:23 Wib
BYD luncurkan pikap listrik Shark di Kamboja
Selasa, 29 Oktober 2024 16:37 Wib
Gubernur Kalteng luncurkan program Sekolah dan Kuliah Gratis wujudkan generasi unggul
Selasa, 29 Oktober 2024 16:16 Wib
Starvision luncurkan poster dan dua OST untuk film 'Cinta Dalam Ikhlas'
Senin, 28 Oktober 2024 11:41 Wib
Linkin Park kembali luncurkan single baru 'Over Each Other'
Kamis, 24 Oktober 2024 10:54 Wib